Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perjalanan Brasil ke Final Copa America 2021, Neymar dkk Tertajam!

Tim Samba melaju ke partai puncak Copa America 2021 dengan raihan hampir sempurna.

Pasukan Adenor Leonardo Bacchi (Tite) itu memulai turnamen dari Grup B. Mereka tergabung bersama Peru, Kolombia, Ekuador, dan Venezuela.

Fase Grup

Brasil membuka Copa America 2021 dengan kemenangan telak 3-0 atas Venezuela di Grup B.

Kemenangan impresif kembali dituai Neymar dkk saat mengalahkan Peru 4-0 di laga kedua.

Tim Samba kemudian baru mendapat kesulitan di dua pertandingan terakhir Grup B.

Brasil hanya menang tipis 2-1 atas Kolombia, lalu ditahan imbang 1-1 oleh Ekuador sehingga rekor 100 persen kemenangan mereka di Copa America 2021 runtuh.

Meski begitu, timnas Brasil tetap berhak lolos dari Grup B sebagai pemuncak klasemen dengan raihan 10 poin (tiga kali menang, sekali imbang).

Fase Knockout

Perjalanan tim Samba semakin terjal ketika memasuki babak knockout karena kembali hanya meraih kemenangan tipis.

Melawan Chile di perempat final, Brasil cuma menang 1-0 dengan diwarnai kartu merah Gabriel Jesus.

Kemenangan serupa turut diraih kala melakoni laga ulangan fase grup melawan Peru di partai semifinal.

Walau hanya meraih kemenangan tipis, hasil tersebut sudah cukup untuk membawa Brasil ke babak final.

Timnas Brasil pun berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkannya di Copa America 2021 dengan catatan lima kemenangan dan sekali imbang.

Tak hanya itu, performa impresif tim Samba menjadikan mereka sebagai tim tersubur di Copa America 2021.

Brasil sejauh ini telah mencetak 12 gol di Copa America 2021, mereka unggul satu gol dari Argentina sebagai tim tertajam kedua.

Adapun top skor Brasil di Copa America 2021, yakni Neymar dan Lucas Paqueta yang masing-masing telah mencetak dua gol.

Tim Samba akan berupaya mempertahankan performa apik mereka, plus memenangi Copa America 2021 saat berduel dengan Argentina di partai final.

Pertandingan final Copa America 2021 bertajuk Superclasico itu akan berlangsung di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Minggu (11/7/2021) pagi WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/10/12200028/perjalanan-brasil-ke-final-copa-america-2021-neymar-dkk-tertajam-

Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke