Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Spanyol Kalah Adu Penalti Lawan Italia, Gerard Pique Tak Terima

KOMPAS.com - Gerard Pique seperti tak terima timnas Spanyol kalah dari Italia lewat adu penalti pada semifinal Euro 2020.

Timnas Spanyol menerima hasil getir pada semifinal Euro 2020. Mereka ditaklukkan Italia lewat drama adu penalti.

Laga Italia vs Spanyol yang digelar di Stadion Wembley, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB, berakhir imbang 1-1 dalam waktu normal (90 menit).

La Furia Roja sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Italia yang dicetak Federico Chiesa (60').

Namun, mereka bisa membalasnya melalui gol Alvaro Morata 10 menit menjelang waktu normal berakhir.

Pada masa perpanjangan waktu (extra time), kedua kesebelasan tak mampu menambah gol. Alhasil laga dilanjutkan ke babak adu penalti.

Sayangnya, dalam drama adu ketangkasan sepakan 12 pas, Spanyol tak lebih baik dari Italia. Mereka menyerah 2-4.

Spanyol sebenarnya punya keuntungan ketika Italia yang menembak lebih dulu, gagal dalam eksekusi pertama lewat Manuel Locatelli.

Namun, keuntungan itu tak bisa dimanfaatkan Spanyol dengan baik. Penendang pertama mereka, Dani Olmo, juga gagal mengeksekusi penalti.

Dani Olmo bukan satu-satunya algojo Spanyol yang gagal, Alvaro Morata yang menjadi penendang keempat juga tak bisa menaklukkan Gianluigi Donnarumma.

Adapun dua penalti Spanyol yang sukses menjebol gawang Italia dilesakkan oleh Grerard Moreno dan Thiago Alcantara.

Sementara itu, Locatelli hanya satu-satunya algojo Italia yang gagal, sedangkan empat eksekutor Gli Azzurri lainnya berhasil merobek jala Unai Simon.

Kekalahan dari Italia memastikan langkah Spanyol terhenti di babak empat besar Piala Eropa 2020.

Kegagalan Spanyol melenggang ke partai puncak Euro 2020 pun ditanggapi oleh banyak pihak, termasuk Gerard Pique.

Bek Barcelona itu merasa adu penalti tak adil karena tim yang menendang lebih dulu selalu diuntungkan.

“Statistik membuktikan bahwa siapa yang memulai (penalti) lebih dulu memiliki lebih banyak opsi dan dalam turnamen seperti ini," imbuhnya.

"Tampaknya itu tidak adil buat saya ketika hasil imbang harus membuat Anda memulai dalam posisi yang tidak diuntungkan," Pique menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/07/20400068/spanyol-kalah-adu-penalti-lawan-italia-gerard-pique-tak-terima

Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke