Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Menarik Italia Lolos Final Euro 2020, Tren Tak Kalah Berlanjut!

Laga Italia vs Spanyol pada semifinal Euro 2020 itu berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB.

Gli Azzurri, julukan timnas Italia, memenangi laga tersebut berkat keunggulan 4-2 pada babak adu penalti.

Duel antara Italia dan Spanyol harus ditentukan lewat adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga babak tambahan waktu atau extra time usai.

Adapun kedua gol yang masing-masing dibukukan Italia dan Spanyol tercipta pada waktu normal.

Italia mencetak gol lebih dulu melalui aksi winger Juventus, Federico Chiesa, pada menit ke-60.

Setelah itu, rekan setim Federico Chiesa di Juventus, Alvaro Morata, menyamakan kedudukan untuk Spanyol pada menit ke-80.

Pada extra time, kedua tim tak mampu mencetak gol tambahan dan laga harus berlanjut ke adu penalti hingga berakhir secara dramatis.

Setelah penendang pertama gagal, Italia bangkit berkat empat eksekutor lainnya.

Keempat eksekutor dari Italia itu mampu menjalankan tugas dengan baik sehinga membuat timnya unggul atas Spanyol yang hanya mampu mencetak dua gol pada babak adu penalti.

Kemenangan ini membawa Italia ke final Euro 2020. Selanjutnya, mereka akan bertemu pemenang duel antara Inggris dan Denmark yang baru akan diketahui pada Kamis (8/7/2021) dini hari WIB.

Langkah Gli Azzurri menuju final Euro 2020 kemudian diwarnai oleh sejumlah fakta menarik.

Melansir dari beberapa sumber, berikut lima fakta yang mengiringi lolosnya Italia ke final Euro 2020:

1. Ulangi Pencapaian 15 Tahun Silam

Italia telah membukukan 12 gol dari enam laga pada pergelaran Euro 2020. Anak-anak asuh Roberto Mancini pun berhasil menyamai jumlah gol terbanyak dalam sejarah penampilan mereka di satu edisi Euro dan Piala Dunia.

Pada Piala Dunia 2006, 15 tahun silam, Italia juga mampu mencetak 12 gol. Mereka pun mengukir pencapaian serupa pada Piala Dunia 1982 dan 1934.

2. Hasilkan 5 Pemain dengan Catatan Minimal 2 Gol

Pada Euro 2020, Italia menghasilkan lima pemain berbeda dengan catatan minimal dua gol dalam satu kompetisi. Mereka adalah Federico Chiesa, Matteo Pessina, Lorenzo Insigne, Ciro Immobile, dan Manuel Locatelli.

Italia menjadi tim kedua dalam sejarah Kejuaraan Eropa yang menghasilkan pencapaian tersebut, setelah Perancis pada Euro 2000.

3. Tim yang Paling Sering Tampil di Extra Time

Pada semifinal Euro 2020 kontra Spanyol, Italia memainkan extra time ke-20 dalam sejarah penampilan mereka di Euro dan Piala Dunia.

Catatan itu paling banyak dari tim nasional Eropa lainnya.

4. Dekati Rekor Jerman

Italia sudah 10 kali berhasil mencapai final Kejuaraan Eropa dan Piala Dunia. Mereka mendekati rekor timnas Jerman yang tercatat sudah 14 kali mencapai partai puncak pada kedua turnamen akbar tersebut.

5. Lanjutkan Tren Tak Terkalahkan

Italia kini belum terkalahkan dalam 33 laga terakhir sejak 2018 hingga semifinal Euro 2020, 7 Juli 2021.

Kendati demikian, Gli Azzurri masih kalah dari Brasil dan Spanyol yang pernah tak terkalahkan dalam 35 laga.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/07/05524778/5-fakta-menarik-italia-lolos-final-euro-2020-tren-tak-kalah-berlanjut

Terkini Lainnya

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke