Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terungkap Alasan Lionel Messi Belum Perpanjang Kontrak di Barcelona

Pasalnya, kontrak Lionel Messi bersama Barcelona secara resmi telah habis per 30 Juni 2021 lalu.

Barcelona sejatinya telah berupaya memperpanjang kontrak La Pulga. Akan tetapi, kesepakatan antarkedua pihak belum tercapai.

Presiden Barca, Joan Laporta, sudah buka suara mengenai kontrak baru Messi.

Menurutnya, Messi dan Barca sudah setuju memperpanjang kerja sama, tetapi masih ada detail kontrak yang harus diselesaikan.

Namun, Joan Laporta tak memberikan penjelasan mengenai hal-hal yang belum rampung dalam kontrak Messi.

"Kami ingin Leo (Messi) bertahan dan dia ingin bertahan," kata Laporta dilansir Onda Cero, Kamis (1/7/2021) lalu.

"Semuanya (proses perpanjangan kontrak) berjalan dengan semestinya, dan kami mencoba menemukan solusi yang bisa membuat kami semua senang."

"Sekarang, ini semua soal 'permainan yang adil'. Saya ingin mengatakan bahwa dia bertahan, tetapi saya belum bisa mengatakannya karena kami masih mengerjakan beberapa hal," jelas Laporta.

Persyaratan financial fair play yang diberlakukan LaLiga disinyalir sebagai salah satu hambatan dalam perpanjangan kotrak Lionel Messi.

Maklum, Messi memiliki gaji selangit di Barca mencapai 138 juta euro (sekitar Rp 2,3 triliun) per musim sebagaimana laporan El Mundo.

Blaugrana pun harus putar otak agar bisa membayar La Pulga di tengah klub yang krisis finansial akibat pandemi Covid-19.

Sementara itu, laporan Marca pada Sabtu (3/7/2021) mengabarkan bahwa Messi tengah memahami skema pembayaran gaji yang akan diterima dalam kontrak barunya.

Barca dilaporkan akan tetap membayar Messi dengan tinggi dalam kontrak baru berdurasi dua tahun.

Namun, penurunan gaji ditetapkan lebih dulu dengan Blaugrana mengkompensasikan kekurangannya selama beberapa tahun mendatang.

Lionel Messi dikabarkan memahami kondisi keuangan Barca yang sulit, tetapi dia perlu jaminan sehingga masih memahami kontrak barunya.

Selain itu, La Pulga dilaporkan ingin melihat bagaimana sang raksasa Catalan mengatasi utang yang belum dibayarkan kepadanya dalam kesepakatan kontrak baru.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/03/20451348/terungkap-alasan-lionel-messi-belum-perpanjang-kontrak-di-barcelona

Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke