Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata-kata yang Diucapkan Ronaldo ke Courtois Usai Laga Belgia Vs Portugal

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo bilang ke Thibaut Courtois bahwa Belgia beruntung bisa mengalahkan Portugal di Euro 2020.

Portugal harus mengakui kenggulan Belgia pada babak 16 besar Euro 2020.

Bertanding di Stadion La Cartuja, Spanyol, Senin (28/6/2021) dini hari WIB, Selecao das Quinas takluk 0-1 dari Belgia

Gol semata wayang De Rode Duivels yang bersarang di gawang Portugal dicetak oleh Thorgan Hazard di pengujung babak pertama (42').

Selepas pertandingan, kapten timnas Portugal mengampiri kiper Belgia Thibaut Courtois.

Pada momen itu, Ronaldo berkata kepada Courtois bahwa Belgia beruntung bisa mengalahkan Portugal.

"Beruntung, ya? Bola tidak mau masuk (ke gawang) hari ini!" ucap Ronaldo dalam video singkat yang diunggah akun Twitter resmi Euro 2020.

"Semoga beruntung, kawan," ucap penyerang Juventus itu menambahkan.

Apa yang diucapkan Ronaldo memang ada benarnya. Belgia beruntung bisa menang, meski sepanjang laga digempur habis-habisan oleh Portugal.

Mengutip statistik dari UEFA, Portugal melepaskan total 24 tembakan ke gawang Belgia kawalan Courtois.

Dari 24 kesemptan itu, lima di antaranya mengarah ke sasaran, termasuk sundulan telak Ruben Dias yang bisa dimentahkan Courtois.

Ada lagi peluang emas Portugal lewat sepakan first time Raphael Guerreiro yang sayangnya membentur mistar gawang.

Statistik itu kontras dengan Belgia yang hanya memiliki satu shot on target dari enam percobaan ke gawang.

Beruntung, satu-satunya peluang itu berbuah gol yang dilesakkan oleh Thorgan Hazard dari luar kotak penalti.

Dengan hasil Euro 2020 ini, Portugal dipastikan tersingkir dan gagal mempertahankan gelar juara Piala Eropa yang mereka raih pada edisi sebelumnya (2016).

Sementara itu, Belgia melaju ke perempat final Euro 2020 dan akan menghadapi tim favorit juara, Italia, pada Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/06/28/11000078/kata-kata-yang-diucapkan-ronaldo-ke-courtois-usai-laga-belgia-vs-portugal

Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke