Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Turki Vs Italia, Dominasi Gli Azzurri Belum Berbuah Hasil pada Babak I

ROMA, KOMPAS.com - Babak pertama laga pembuka Euro 2020 yang mempertemukan Italia vs Turki berjalan sangat alot dan berakhir imbang tanpa gol.

Laga Italia vs Turki dihelat di Stadion Olimpico, Roma, pada Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.

Sepanjang babak pertama, Italia asuhan Roberto Mancini tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 63 persen.

Namun, dominasi Italia itu hanya menghasilkan tiga tembakan tepat sasaran dari total 14 percobaan.

Di sisi lain, Turki masih kesulitan mengembangkan permainan sepanjang babak pertama. Skuad asuhan Senol Gunes itu tercatat hanya mampu satu kali membuat bola masuk ke kotak penalti Italia.

Jalannya babak pertama laga Italia vs Turki:

Pelatih Italia, Roberto Mancini, menurunkan trio Lorenzo Insigne, Domenico Berrardi, dan Ciro Immobile di lini depan.

Di lini belakang, Mancini mempercayakan duo veteran Juventus, yakni Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci untuk mengisi sektor bek tengah.

Di sisi lain, Burak Yilmaz yang kini sudah berusia 35 tahun diandalkan Turki untuk menjadi striker tunggal.

Babak pertama laga Italia vs Turki berjalan sangat alot hingga menit ke-10. Italia dan Turki terlihat masih mencari bentuk permainan karena pemain dari kedua tim cukup sering melakukan salah umpan.

Memasuki menit ke-15, tempo pertandingan sedikit mengendur dengan kendali permainan dipegang oleh Italia.

Pada menit ke-18, Italia nyaris unggul andai tendangan kaki kanan Lorenzo Insigne dari dalam kotak penalti Turki tidak melenceng ke sisi kiri gawang.

Lorenzo Insigne berhasil masuk ke kotak penalti Turki setelah melakukan kombinasi umpan satu-dua dengan Domenico Berardi.

Pada menit ke-22, Italia mendapatkan tembakan tepat sasaran pertamanya. Peluang Italia kali ini berawal dari umpan sepak pojok Lorenzo Insigne.

Umpan tersebut mengarah tepat ke Giorgio Chiellini yang berdiri bebas di kotak penalti Turki. Mendapatkan ruang yang cukup lebar, Chiellini langsung membelokkan bola dengan sundulan.

Beruntung bagi Turki karena kiper Ugurcan Cakir masih sangat sigap untuk terbang menepis sundulan Chiellini.

Hingga menit ke-30, Turki masih kesulitan keluar dari tekanan Italia. 

Kiper timnas Italia, Gianluigi Donnarumma, akhirnya "bekerja" pada menit ke-35 dengan menepis keluar umpan silang Burak Yilmaz.

Momen itu menjadi kali pertama timnas Turki membuat bola melintas di kotak penalti Italia.

Pada menit ke-43, Italia kembali mendapatkan peluang emas ketika Ciro Immobile memiliki ruang tembak di dalam kotak penalti Turki.

Namun, peluang itu kembali gagal berbuah gol setelah tembakan Ciro Immobile masih teralu lemah dan mengarah tepat ke pelukan kiper Ugurcan Cakir.

Tidak ada peluang tambahan tercipta. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga akhir babak pertama.

Susunan pemain Italia vs Turki:

Turki (4-1-4-1): 23-Ugurcan Cakir; 2-Mehmet Zeki Celik, 3-Merih Demiral, 4-Caglar Soyuncu, 13-Umut Meras; 5-Okay Yokuslu; 9-Kenan Karaman, 6-Ozan Tufan, 11-Yusuf Yazici, 10-Hakan Calhanoglu; 17-Burak Yilmaz

Pelatih: Senol Gunes

Italia (4-3-3): 21-Gianluigi Donnarumma; 24-Alessandro Florenzi, 3-Giorgio Chiellini, 19-Leonardo Bonucci, 4-Leonardo Spinazzola; 5-Manuel Locatelli, 8-Jorginho, 18-Nicolo Barella; 11-Domenico Berrardi, 17-Ciro Immobile, 10-Lorenzo Insigne.

Pelatih: Roberto Mancini

https://bola.kompas.com/read/2021/06/12/02502018/turki-vs-italia-dominasi-gli-azzurri-belum-berbuah-hasil-pada-babak-i

Terkini Lainnya

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke