Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga Inggris: Liverpool-Chelsea 4 Besar, West Ham ke Liga Europa, Arsenal?

Sejumlah klub menggantungkan nasib mereka hingga detik terakhir pertandingan pada pekan ke-38 Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris tersebut.

Berdasarkan hasil akhir pada pekan terakhir Premier League musim ini, Liverpool dan Chelsea berhasil mengamankan posisi empat besar klasemen Liga Inggris.

Liverpool finis di peringkat ketiga dengan koleksi 69 poin, sedangkan Chelsea menduduki urutan keempat berkat raihan 67 poin.

The Reds, julukan Liverpool, finis di peringkat ketiga setelah menang 2-0 pada laga pamungkas kontra Crystal Palace, Minggu (23/5/2021) malam WIB.

Sementara itu, Chelsea menduduki empat besar berkat hasil laga yang melibatkan pesaing terdekat, Leicester City.

Pada pekan terakhir Premier League, Chelsea sejatinya takluk 1-2 di markas Aston Villa.

Mereka nyaris gagal finis di empat besar klasemen akibat hasil tersebut.

Namun, Chelsea terselamatkan berkat kekalahan yang menimpa Leicester City.

Leicester yang juga bersaing untuk empat besar klasemen Liga Inggris takluk di hadapan Tottenham Hotspur.

Klub berjulukan The Foxes itu menyerah dengan skor 2-4 dan tertahan di peringkat kelima klasemen Liga Inggris.

Alhasil, Chelsea bisa mengakhiri Premier League musim ini dengan finis di peringkat keempat.

Mereka sekaligus mengamankan tiket menuju Liga Champions musim depan. Demikian juga dengan Liverpool yang finis di peringkat ketiga.

Chelsea dan Liverpool melengkapi daftar empat tim Inggris yang berhak tampil di Liga Champions musim depan.

Sebelumnya, dua tiket menuju Liga Champions musim 2021-2022 sudah diamankan oleh Manchester City selaku kampiun Premier League dan Manchester United sebagai runner-up.

Sementara itu, Leicester City akan tampil di Liga Europa pada musim depan. Mereka ditemani oleh West Ham United yang finis di peringkat keenam.

Sky Sports menjelaskan bahwa West Ham lolos ke Liga Europa berkat keberhasilan Leicester dalam menjuarai Piala FA.

Selanjutnya, Tottenham yang finis di peringkat ketujuh berhak tampil pada Europa Conference League atau Liga Konferensi Eropa.

Adapun Liga Konferensi Eropa merupakan kompetisi antarklub ketiga di Benua Biru, setelah Liga Champions dan Liga Europa.

Tottenham menyingkirkan Arsenal untuk tampil pada kompetisi tersebut.

Arsenal harus puas finis di peringkat kedelapan meski pada pekan terakhir sukses memetik kemenangan 2-0 atas Brighton & Hove Albion.

Klub berjulukan The Gunners itu akan mengarungi musim tanpa kompetisi Eropa untuk kali pertama dalam 25 tahun terakhir.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/24/04500068/klasemen-liga-inggris--liverpool-chelsea-4-besar-west-ham-ke-liga-europa-arsenal

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hasil Piala Dunia U20 2023: Israel Kalahkan Brasil 3-2, Ukir Sejarah Lolos Semifinal

Hasil Piala Dunia U20 2023: Israel Kalahkan Brasil 3-2, Ukir Sejarah Lolos Semifinal

Sports
Hasil RB Leipzig Vs Eintracht Frankfurt: Die Roten Bullen Pertahankan Gelar DFB Pokal

Hasil RB Leipzig Vs Eintracht Frankfurt: Die Roten Bullen Pertahankan Gelar DFB Pokal

Sports
Hasil Torino Vs Inter 0-1: Nerazzurri Pastikan Finis di Atas AC Milan

Hasil Torino Vs Inter 0-1: Nerazzurri Pastikan Finis di Atas AC Milan

Liga Italia
Lionel Messi Resmi Tinggalkan PSG

Lionel Messi Resmi Tinggalkan PSG

Liga Lain
Man City Vs Man United: Gol 13 Detik Guendogan Sudah Direncanakan

Man City Vs Man United: Gol 13 Detik Guendogan Sudah Direncanakan

Liga Inggris
Bali United Vs PSM: Respons untuk Aturan Baru Tanpa Suporter Tamu

Bali United Vs PSM: Respons untuk Aturan Baru Tanpa Suporter Tamu

Liga Indonesia
Hasil Man City Vs Man United 2-1: Juara Piala FA, Citizens di Ambang Treble

Hasil Man City Vs Man United 2-1: Juara Piala FA, Citizens di Ambang Treble

Liga Inggris
Man City Vs Man United: Kala Guendogan Benar-benar Jadi Zidane...

Man City Vs Man United: Kala Guendogan Benar-benar Jadi Zidane...

Liga Inggris
Man City Vs Man United: Voli Guendogan Kejutkan Setan Merah Lagi

Man City Vs Man United: Voli Guendogan Kejutkan Setan Merah Lagi

Liga Inggris
HT Man City Vs Man United 1-1: Gol Kilat Guendogan Dibalas Penalti Fernandes

HT Man City Vs Man United 1-1: Gol Kilat Guendogan Dibalas Penalti Fernandes

Liga Inggris
Man City Vs Man United: Penalti Bruno Fernandes Balas Sengatan Guendogan

Man City Vs Man United: Penalti Bruno Fernandes Balas Sengatan Guendogan

Liga Inggris
Man City Vs Man United: Gol 13 Detik Guendogan, Citizens Unggul 1-0

Man City Vs Man United: Gol 13 Detik Guendogan, Citizens Unggul 1-0

Liga Inggris
Perayaan 100 Tahun 24H of Le Mans, Sean Harap Jadi Titik Balik WRT 31

Perayaan 100 Tahun 24H of Le Mans, Sean Harap Jadi Titik Balik WRT 31

Sports
PSG Vs Clermont: Aura Sendu dalam Laga Perpisahan Messi

PSG Vs Clermont: Aura Sendu dalam Laga Perpisahan Messi

Liga Lain
Formula E Jakarta 2023: Alan Walker Beraksi Usai Race, Penonton Berjingkrak

Formula E Jakarta 2023: Alan Walker Beraksi Usai Race, Penonton Berjingkrak

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+