Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Salin Artikel

Kala Gelar Juara Liga Spanyol Dimenangi Atletico dengan Jari Kaki

KOMPAS.com - Atletico Madrid sukses tampil sebagai juara Liga Spanyol 2020-2021. Ujung dari jari-jari kaki Angel Correa punya andil besar terhadap kemunculan titel juara liga ke-11 Atletico.

Atletico Madrid berhasil memastikan raihan gelar juara usai menuai kemenangan 2-1 di kandang Real Valladolid, Stadion Jose Zorilla, Sabtu (22/5/2021).

Upaya Atletico meraih kemenangan atas Valladolid berlangsung cukup dramatis.

Sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Ivan Plano, yang notabene merupakan jebolan akademi Real Madrid, pada menit ke-18, Atletico lantas bangkit pada babak kedua.

Sepasang gol balasan Los Colchoneros (Si Pembuat Kasur), julukan Atletico Madrid, tercipta usai jeda babak via Angel Correa (57’) dan Luis Suarez (67’).

Gol Angel Correa yang lahir via sepakan memakai ujung jari kaki bermakna krusial lantaran memicu kebangkitan Atletico.

Usai menerima sodoran Yannick Ferreira-Carasco dari sisi kiri, Angel Correa secara lihai melewati hadangan dua pemain Valladolid sebelum akhirnya melepas penyelesaian mematikan via cocoran kaki kanan.

Teknik menendang dengan ujung sepatu tersebut mirip dengan apa yang dilakukan oleh penyerang legendaris Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima dalam laga semifinal Piala Dunia 2002 kontra Turki.

Hal yang menarik, Ronaldo sekarang berstatus sebagai pemilik sekaligus Presiden Valladolid.

“Jari kaki emas Correa akan selalu dikenang di Atleti,” demikian bunyi ulasan media asal Madrid, Diario AS soal gol Correa.

Correa muncul sebagai salah satu protagonis utama dalam kesuksesan Atletico menjuarai LaLiga 2020-2021.

Musim ini, pesepak bola lincah asal Argentina tersebut mengemas sembilan gol plus delapan assist.

Pencapaian Correa musim ini melebihi torehan 8 gol pada edisi 2017-18 yang sempat jadi musim tertajamnya.

“Saya telah cukup lama berada di sini dan ini adalah musim terbaik, di mana saya paling sering mentas sebagai starter,” kata Correa seperti dilansir dari Marca.

Terkait penyelesaian apiknya ke gawang Valladolid, Correa mengaku sering mendapatkan dorongan dari pelatihnya di Atletico, Diego Simeone.

“Dia (Simeone) selalu bilang. Saat berada di area kotak penalti, dia bilang saya tak boleh berpikir, tendang saja dengan ujung kaki,” ujar Correa.

“Dalam sesi latihan ruang sempit, saya mencoba untuk melakukan teknik tersebut. Itu adalah sesuatu yang saya kuasai dan hari ini saya beruntung bolanya masuk,” tutur sang sang pemakai nomor 10 yang membela Atletico sejak 2015.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/23/08300068/kala-gelar-juara-liga-spanyol-dimenangi-atletico-dengan-jari-kaki

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Burundi, Strategi Bertahan Bunglon ala Shin Tae-yong

Indonesia Vs Burundi, Strategi Bertahan Bunglon ala Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Maroko Vs Brasil: Singa Atlas Bersujud dan Mencetak Sejarah

Maroko Vs Brasil: Singa Atlas Bersujud dan Mencetak Sejarah

Internasional
Jadwal Race MotoGP Portugal 2023: Marquez Pole Position, Bagnaia Percaya Diri

Jadwal Race MotoGP Portugal 2023: Marquez Pole Position, Bagnaia Percaya Diri

Motogp
Hasil Maroko Vs Brasil: Laga Persahabatan tapi Panas, Ribut Jelang Jeda, Casemiro dkk Kalah 1-2

Hasil Maroko Vs Brasil: Laga Persahabatan tapi Panas, Ribut Jelang Jeda, Casemiro dkk Kalah 1-2

Sports
ONE Fight Night 8: Superlek Pertahankan Gelar, Allycia Rodrigues Juara Sejati

ONE Fight Night 8: Superlek Pertahankan Gelar, Allycia Rodrigues Juara Sejati

Sports
Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Portugal: Bagnaia Teratas, Marquez 3 Besar

Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Portugal: Bagnaia Teratas, Marquez 3 Besar

Sports
Lionel Messi Diabadikan Menjadi Nama Sentra Latihan Timnas Argentina

Lionel Messi Diabadikan Menjadi Nama Sentra Latihan Timnas Argentina

Internasional
Hasil Kualifikasi Euro 2024: Awal Sempurna Spanyol, Peringkat 3 Piala Dunia 2022 Tertahan

Hasil Kualifikasi Euro 2024: Awal Sempurna Spanyol, Peringkat 3 Piala Dunia 2022 Tertahan

Sports
Timnas Indonesia Vs Burundi: Permintaan Khusus Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Burundi: Permintaan Khusus Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Indonesia Vs Burundi, Penampilan Apik Pemain Naturalisasi adalah Pelecut

Indonesia Vs Burundi, Penampilan Apik Pemain Naturalisasi adalah Pelecut

Liga Indonesia
Hasil Jerman Vs Peru 2-0: Fullkrug Dwigol, Havertz Gagal Penalti, Der Panzer Berjaya

Hasil Jerman Vs Peru 2-0: Fullkrug Dwigol, Havertz Gagal Penalti, Der Panzer Berjaya

Internasional
Hasil Spanyol Vs Norwegia 3-0: Kemenangan Meyakinkan Tandai Era Baru La Roja

Hasil Spanyol Vs Norwegia 3-0: Kemenangan Meyakinkan Tandai Era Baru La Roja

Sports
Indonesia Vs Burundi: Salam Tiga Gol dari Shin Tae-yong

Indonesia Vs Burundi: Salam Tiga Gol dari Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Hasil Swiss Open 2023: Viktor Axelsen Kalah di Semifinal, Tren Buruk Belum Berlalu

Hasil Swiss Open 2023: Viktor Axelsen Kalah di Semifinal, Tren Buruk Belum Berlalu

Sports
Indonesia Vs Burundi: Elkan Baggott Belum Sempurna, Trio Bek Tengah Bisa Berubah

Indonesia Vs Burundi: Elkan Baggott Belum Sempurna, Trio Bek Tengah Bisa Berubah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+