Hal tersebut dilaporkan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Rabu (19/5/2021).
Namun, Griezmann sekadar opsi dan bukan target penjualan utama Barcelona.
Romano mengabarkan bahwa Barca hanya akan melepas Griezmann apabila ada penawaran yang cocok.
Atletico Madrid kemudian dilaporkan menjadi klub peminat striker asal Perancis itu.
Akan tetapi, sang presiden Enrique Cerezo berpikir Blaugrana tidak akan melepas Griezmann yang pernah main di Atletico pada medio 2014-2019.
"Saya ingin merekrut Griezmann, tetapi saya pikir Barca tidak berencana untuk menjualnya," kata Enrique Cerezo dalam laporan Fabrizio Romano.
Laporan Fabrizio Romano juga mengatakan bahwa Paris Saint-Germain bukan opsi klub baru Antoine Griezmann.
Tak mengherankan apabila Griezmann nantinya akan dilego oleh Barcelona.
Pasalnya, striker berusia 30 tahun itu belum menunjukkan performa yang gemilang.
Sejak berlabuh ke Camp Nou pada musim 2019-2020, Griezmann baru mencatat 34 gol dari 98 laga di semua ajang.
Kontribusi itu kurang memuaskan jika melihat harga transfernya yang selangit (120 juta euro atau sekitar Rp 2 triliun).
Salah satunya adalah legenda Barcelona asal Bulgaria, Hristo Stoichkov.
"Setiap kali Griezmann merumput, Barcelona bak bermain dengan 10 pemain!" kata Stoichkov dikutip dari Sport pada Maret lalu.
"Apabila Barcelona ingin melakukan sesuatu dalam jangka panjang, mereka harus menjual Griezmann," tuturnya.
"(Francisco) Trincao dan (Martin Braithwaite) yang seharusnya bermain di lapangan. Apa yang dilakukan Griezmann di sana?" kata Stoichkov yang menyumbang lima trofi La Liga dan satu titel Liga Champions untuk Barca.
Griezmann sendiri masih memiliki kontrak di Barcelona hingga 2024 mendatang.
Melansir dari Transfermarkt, dia saat ini memiliki nilai pasar 60 juta euro atau sekitar Rp 1 triliun.
Artinya, para klub peminat Griezmann berpotensi mengeluarkan dana sekitar Rp 1 triliun untuk memboyong sang striker.
Sementara itu, Mundo Deportivo mengabarkan bahwa ada tujuh nama pemain yang diutamakan Barca untuk dilego.
Pemain-pemain yang kabarnya bakal dilego Barcelona di antaranya adalah Neto, Samuel Umtiti, Junior Firpo, Philippe Coutinho, dan Martin Braithwaite.
Dua pemain lain yang berpotensi dilepas adalah Miralem Pjanic dan pemain muda, Matheus Fernandes.
Para pemain tersebut jarang diandalkan Barca sehingga opsi jual dinilai bisa memperbaiki situasi keuangan klub yang tengah krisis.
Modal dari para pemain yang dijual juga bisa dijadikan Barca untuk menambah biaya demi merekrut bintang incaran seperti Erling Braut Haaland.
https://bola.kompas.com/read/2021/05/19/18200058/antoine-griezmann-masuk-opsi-jual-barcelona-tetapi-
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan