Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs AC Milan, Doa Buruk Bintang Muda Bianconeri untuk Ibrahimovic

KOMPAS.com - Dejan Kulusevski berharap striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic bermain jelek saat menghadapi Juventus akhir pekan ini.

Juventus bakal melakoni laga berat pada giornata ke-35 Liga Italia 2020-2021. Mereka dijadwalkan menjamu AC Milan

Laga Juventus vs AC Milan itu akan digelar di Stadion Allianz, Minggu (9/5/2021) malam waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Ini merupakan salah satu pertandingan menentukan bagi Juventus dan AC Milan dalam persaingan memperebutkan jatah tiket ke Liga Champions musim depan.

Kedua tim sama-sama mengoleksi 69 poin sejauh ini, tetapi Juventus berada satu tingkat di atas AC Milan dalam klasemen Liga Italia.

I Bianconeri mendekam di peringkat ketiga, sedangkan AC Milan duduk di tangga keempat. Kedua tim dipisahkan dengan selisih gol saja.

Menjelang pertandingan, Dejan Kulusevski menyatakan bahwa dia dan rekan-rekannya di Juventus telah mempersiapkan diri demi hasil positif kontra Milan.

"Kami mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan ini," ucap Kulusevski kepada Sky Sport Italia, sebagaimana dikutip dari Football Italia, Sabtu (8/5/2021).

“Kami punya waktu seminggu penuh untuk melakukannya. Kami tenang, masih ada waktu dua hari," imbuh Kulusevski.

Dalam laga Juventus vs AC Milan, Kulusevski akan bertemu rekan senegaranya yang sekaligus menjadi idolanya, Zlatan Ibrahimovic.

Ini akan menjadi pertemuan pertama Kulusevski dengan Ibrahimovic sejak dirinya berkostum Juventus.

Pada pertemuan pertama musim ini di Serie A yang dimenangi Juventus 3-1, mereka tak bisa saling berhadapan karena Ibrahimovic menderita cedera otot.

Namun, meski mengagumi sosok striker 39 tahun itu, Kulusevski berharap Ibrahimovic bermain jelek pada laga Juventus vs AC Milan.

"Saya sangat mencintainya, tapi saya berharap dia tidak tampil seperti dia yang biasanya," tutur winger berusia 21 tahun itu.

Dejan Kulusevski mencatatkan 31 penampilan bersama Juventus di Liga Italia musim ini dengan kontribusi empat gol dan satu assist.

Sementara itu, idolanya, Ibrahimovic tampil 15 kali bareng Milan dengan torehan 15 gol dan dua assist.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/08/13200028/juventus-vs-ac-milan-doa-buruk-bintang-muda-bianconeri-untuk-ibrahimovic

Terkini Lainnya

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke