Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Zidane Ungkap Kondisi Sergio Ramos, Siap "Comeback" Kontra Chelsea?

Sergio Ramos melewatkan delapan pertandingan Real Madrid selama bulan April karena cedera betis.

Cedera itu dialami Ramos kala membela timnas Spanyol di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Terakhir kali Ramos mengawal lini pertahanan Real Madrid adalah pada laga Liga Spanyol kontra Elche, 13 Maret 2021.

Baru-baru ini, Zinedine Zidane akhirnya mengumumkan kabar bahagia bahwa Sergio Ramos sudah fit.

Kapten sekaligus bek andalan Real Madrid itu bahkan sudah berlatih bersama rekan-rekan setimnya di Valdebebas pada Jumat (30/4/2021).

"Ramos sudah berlatih bersama kami dan itu artinya dia juga bisa bermain," kata Zidane seperti dilansir dari Goal.

"Kami akan melihat apa yang bisa dilakukan saat menentukan skuad, tetapi Sergio fit dan siap bermain," ujar Zinedine Zidane.

Meski demikian, Zidane belum berani memainkan Sergio Ramos dalam laga Real Madrid vs Osasuna, Minggu (2/5/2021) dini hari WIB.

Sergio Ramos kemungkinan baru akan turun saat Real Madrid melawat ke markas Chelsea untuk melakoni leg kedua semifinal Liga Champions.

Kehadiran Ramos tentu menambah amunisi Real Madrid untuk membalikkan keadaan di Stamford Bridge dan lolos ke final Liga Champions 2020-2021.

Adapun Real Madrid juga masih bersaing demi gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Los Blancos, julukan Real Madrid, kini berada di urutan kedua klasemen dengan mengoleksi 71 poin.

Mereka tertinggal dua angka dari pemuncak klasemen Atletico Madrid, dan memiliki poin sama dengan Barcelona yang menempel ketat di urutan ketiga. 

https://bola.kompas.com/read/2021/05/01/12200088/zidane-ungkap-kondisi-sergio-ramos-siap-comeback-kontra-chelsea-

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke