Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Menpora 2021, Link Live Streaming Persib Vs Persebaya

KOMPAS.com - Duel klasik antara Persib Bandung dan Persebaya Surabaya tersaji pada perempat final Piala Menpora 2021, petang ini.

Laga Persib vs Persebaya itu akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) pukul 18.15 WIB.

Tautan live streaming Persib vs Persebaya tersemat di bagian akhir artikel ini.

Persib melaju ke babak delapan besar Piala Menpora dengan status juara Grup D. Mereka mengungguli Bali United.

Sementara itu, Persebaya meraih tiket perempat final usai menempati posisi runner-up di penyisihan Grup C, di bawah PS Sleman.

Duel Persib vs Persebaya ini hanya berlangsung satu pertemuan. Pemenang akan melaju, sedangkan yang kalah bakal pulang.

Oleh karena itu, kedua tim bakal berusaha semaksimal mungkin untuk meraih hasil positif demi melaju ke babak berikutnya.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengatakan bahwa dia tidak ingin keikutsertaan Maung Bandung di Piala Menpora 2021 menjadi sia-sia.

“Kami melakukan perjalanan selama 10 jam ke sini dan kami tidak ingin perjalan itu sia-sia," ucap Robert, seperti dikutip dari laman Liga Indonesia.

"Target kami untuk terus bermain sepak bola di turnamen ini dan melaju ke semifinal," Robert Alberts menambahkan.

"Jadi, menghadapi Persebaya atau tim apapun, target kami tetap sama, kami ingin lolos ke babak berikutnya,” tutur Robert.

Robert membawa 20 pemain dari Bandung untuk bertarung di fase gugur, termasuk di dalamnya kapten tim Supardi yang selama fase grup absen karena harus mengikuti kursus kepelatihan.

Namun, juru taktik asal Belanda itu belum bisa apakah memastikan sang pemain akan merumput pada laga ini.

Sementara itu, Persebaya tidak gentar menghadapi Persib Bandung yang bakal tampil full team. Justru, hal itu akan menjadi motivasi tambahan bagi skuad Bajul Ijo.

“Kita tahu materi pemain Persib full, ada pemain asing, ada pemain naturalisasi tetapi itu justru akan jadi motivasi bagi tim kami untuk bermain lebih baik,” kata pelatih Persebaya Aji Santoso.

Ada kemungkinan pertandingan ini tidak bisa diselesaikan dalam 90 menit dan harus diteruskan ke adu penalti.

Aji Santoso mengatakan bahwa timnya sudah siap jika pemenang laga harus ditentukan lewat babak adu tos-tosan.

“Ya tentunya sudah kami siapkan siapa-siapa yang jadi penendang seandainya pertandingan nanti berakhir dengan penalti game,” ujar Aji Santoso mengakhiri.

Laga Persib vs Persebaya bisa disaksikan melalui Indosiar dengan jadwal sepak mula pukul 18.15 WIB.

Pertandingan tersebut juga bisa ditonton lewat tayangan live streaming berbayar Vidio.com.

Klik tautan berikut untuk mendapatkan link live streaming Persib vs Persebaya >>> klik di sini

https://bola.kompas.com/read/2021/04/11/16400058/piala-menpora-2021-link-live-streaming-persib-vs-persebaya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke