Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Takluk dari Makedonia Utara, Jerman Rusak Rekor Berusia 20 Tahun

KOMPAS.com - Jerman takluk dari Makedonia Utara pada pertandingan Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa. 

Bermain di Stadion Schauinsland Reisen Arena Rabu (31/3/2021) atau Kamis dini hari WIB, Der Panzer (julukan timnas Jerman) kalah 1-2.

Jerman lebih dulu kebobolan lewat gol Goran Pandev pada menit ke-45+2.

Tim besutan pelatih Joachim Loew itu lalu menyamakan kedudukan pada menit ke-63 via tendangan penalti Ilkay Guendogan.

Jerman sejatinya punya kesempatan untuk berbalik unggul. Saat papan skor menunjukkan skor 1-1 atau tepatnya pada menit ke-80, Timo Werner mendapatkan peluang emas.

Bintang Chelsea itu berdiri di dalam kotak penalti dan mendapat umpan matang dari Ilkay Guendogan.

Pada saat yang bersamaan, kiper Makedonia Utara Stole Dimitrievski sedang tidak berada dalam posisi terbaik.

Alhasil, gawang Makedonia Utara terbuka lebar dan Timo Werner punya peluang besar untuk mencetak gol.

Namun, Timo Werner gagal memanfaatkan kesempatan emas tersebut. Bola yang sempat mengenai kaki kirinya justru melebar ke sisi kiri gawang Makedonia Utara.

Sial bagi Jerman, mereka justru kembali tertinggal setelah gelandang Napoli, Eljif Elmas, mencetak gol pada menit ke-85 dan membawa Makedonia Utara unggul.

Skor 2-1 untuk kemenangan Makedonia Utara pun bertahan hingga pertandingan berakhir.

Hasil tersebut merusak rekor Jerman berusia 20 tahun. Ini pertama kalinya Jerman kalah pada kualifikasi Piala Dunia sejak 2001.

Jerman kala itu kalah telak 1-5 dari Inggris pada pertandingan yang dihelat di Olympic Stadium, 1 September 2001.

Der Panzer membuka keunggulan lewat gol Carsten Jancker sebelum dihajar hattrick Michael Owen serta gol yang masing-masing dicetak Steven Gerrard dan Emile Heskey.

Sementara itu, kekalahan dari Makedonia Utara membuat Jerman turun ke peringkat ketiga klasemen Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mereka tertahan dengan catatan enam poin dari tiga pertandingan. Di sisi lain, Makedonia Utara yang juga merangkum enam poin duduk di urutan kedua dengan keunggulan selisih gol atas Jerman.

Adapun puncak klasemen Grup J dihuni Armenia yang memenangi tiga laga dan meraih sembilan poin.

Jerman baru bisa memperbaiki posisi saat bersua Liechtenstein pada matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, 3 September 2021.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/01/15004628/takluk-dari-makedonia-utara-jerman-rusak-rekor-berusia-20-tahun

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke