Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Live Man United Vs AC Milan: Gol Kessie Dianulir, Pemain 18 Tahun Bobol Milan

Laga Man United vs AC Milan yang berlangsung di Stadion Old Trafford saat ini tengah dalam kedudukan 1-0 untuk keunggulan tuan rumah, Kamis (11/3/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Gol Man United dicetak oleh penyerang muda 18 tahun, Amad Diallio, pada menit ke-50.

Diallo yang baru saja masuk pada awal babak kedua menggantikan Anthony Martial berhasil mengagetkan pertahanan Milan.

Menerima umpan lambung dari Bruno Fernandes dari tengah lapangan, Diallio menggunguli Tomori dan melakukan sundulan.

Kiper Milan, Gianluigi Donnarumma, tampak tengah terlalu berada di depan sehingga menyulitkannya untuk menjangkau sundulan Diallio. Man United pun unggul 1-0.

Selain itu, dibatalkannya gol dari gelandang AC Milan, Franck Kessie, yang terjadi pada babak pertama juga mewarnai laga Man United Milan ini. 

Rosonerri, julukan Milan, sebenarnya bisa membobol gawang Man United pada menit ke-12.

Franck Kessie melakukan tendangan kaki kanan jarak jauh yang membobol gawang Man United yang dijaga Dean Henderson.

Akan tetapi, wasit Slavko Vincic membatalkan gol tersebut setelah melihat tayangan ulang dari video assistant referee (VAR).

Franck Kessie sebelumnya dianggap handball sehingga gol tersebut dianulir oleh wasit.

Hingga saat ini laga masih berlangsung dan tengah memasuki menit ke-67.

Berikut susunan pemain Man United vs Milan

Manchester United (4-2-3-1): 26-Dean Henderson; 29-Aaron Wan-Bissaka, 3-Eric Bailly, 5-Harry Maguire, 27-Alex Telles; 39-Scott McTominay, 17-Fred; 11-Mason Greenwood, 18-Bruno Fernandes, 21-Daniel James; 9-Anthony Martial

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

AC Milan (4-3-3): 99-Gianluigi Donnarumma; 5-Diogo Dalot, 13-Alessio Romagnoli, 23-Fikayo Tomori, 20-Pierre Kalulu; 79-Franck Kessie, 33-Rade Krunic, 18-Soualiho Meite; 7-Samuel Castillejo, 17-Rafael Leao, 56-Alexis Saelemaekers

Pelatih: Stefano Pioli

https://bola.kompas.com/read/2021/03/12/02225478/live-man-united-vs-ac-milan-gol-kessie-dianulir-pemain-18-tahun-bobol-milan

Terkini Lainnya

Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke