Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Upaya Brutal Bek-bek Liga Spanyol Hentikan Lionel Messi

KOMPAS.com - Asisten pelatih Barcelona, Alfred Schreuder, mengungkapkan bagaimana pemain bertahan di Liga Spanyol tidak segan mengambil langkah kasar untuk menghentikan laju Lionel Messi.

Alfred Schreuder menyebut staf pelatih tim lawan secara terbuka menginstruksikan pemain bertahan untuk menjegal laju Lionel Messi di lapangan dengan berbagai cara.

Sosok tangan kanan pelatih Ronald Koeman di skuad Blaugrana itu juga menyebut wasit di kompetisi teratas Liga Spanyol, LaLiga, tidak memberi hukuman pada pelanggaran tersebut secara tegas.

“Adakalanya pemain lawan menjatuhkan Messi dengan melayangkan pukulan secara langsung ke arahnya, pelanggaran seperti itu hanya diganjar kartu kuning di Spanyol,” ujar Schreuder seperti dilansir dari laman Goal.

Ia membayangkan pelanggaran serupa bisa diganjar kartu merah dari wasit jika pertandingan digelar di negara asalnya, Belanda.

Bahkan, Schreuder secara terbuka menunjuk sejumlah tim yang terang-terangan menginstruksikan pemainnya untuk memperlakukan Lionel Messi dengan kasar.

“Messi bisa dilanggar sebanyak lima hingga enam kali dalam satu pertandingan, sejumlah tim seperti Getafe, Atletico Madrid, dan Athletic Bilbao melakukan segala hal untuk menjegalnya.”

Berdasarkan statistik dari sejumlah sumber, Messi dilanggar pemian lawan sebanyak 57 kali di ajang LaLiga musim ini.

Dari angka tersebut, Messi diketahui dijatuhkan pemain lawan sebanyak 2,5 kali secara rata-rata dalam sebuah pertandingan.

Catatan tersebut merupakan tertinggi dibandingkan jumlah pelanggaran yang diderita anggota skuad Blaugrana lain sepanjang musim ini.

Wajar apabila Messi mendapatkan perhatian lebih dari pemain lawan, termasuk pelanggaran keras dari pemain bertahan lawan berkat aksi jeniusnya selama bertahun-tahun terakhir.

Musim ini, kontribusi gol Messi untuk Barcelona dari 23 penampilan di LaLiga mencapai 19 buah atau sekitar 34,5 persen dari torehan klub.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/07/01132698/upaya-brutal-bek-bek-liga-spanyol-hentikan-lionel-messi

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke