Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Soal Liga 1 dan 2, Suporter Ingin PSSI dan PT LIB Siarkan Laga Via Youtube

Adapun kebijakan tersebut merujuk kepada poin yang menyangkut dengan kehidupan klub dalam hal finansial terkait masalah hak siar.

Liga 1 musim ini direncanakan digelar pada 11 Juni 2021-11 Maret 2022. Sementara, Liga 2 akan dihelat pada 26 Juni-27 November 2021

Sebelum kompetisi berjalan, tunamen pramusim akan dimainkan lebih dulu dengan nama Piala Menpora 2021.

Pramusim diupayakan sebagai ajang pemanasan klub jelang kompetisi sesungguhnya dan menguji protokol kesehatan yang telah diatur.

Terkait izin Piala Menpora dari Polri yang bertanggung jawab soal keramaian pun telah didapatkan.

Namun, izin tersebut baru untuk kompetisi pramusim bertajuk Piala Menpora 2021. Jika turnamen berjalan baik dengan prokesnya, izin Liga 1 dan 2 maka dapat diberikan oleh Polri.

Pada protokol kesehatan yang telah diatur, terdapat penekanan kuat terhadap para suporter.

Nantinya, mulai dari Piala Menpora hingga kompetisi mendatang, suporter dilarang datang ke stadion sekalipun bergerak di sekitarnya, serta mengadakan acara nonton bareng.

Hal tersebut dikarenakan akan membuat keramaian sehingga berpotensi menghasilkan klaster baru penyebaran Covid-19.

Mau tak mau hal itu pun harus dipatuhi suporter agar pramusim dan liga dapat berjalan. Akan tetapi, di satu sisi terdapat ironi.

Selain suporter tak bisa menikmati pertandingan secara langsung, keuangan klub pun akan berpengaruh.

Pasalnya, pemasukan tiket adalah salah satu sumber utama pemasukan klub Tanah Air.

Berangkat dari hal itu, salah satu suporter sepak bola Tanah Air dari Persikmania bersama Luki Ardianto membuat suatu usulan.

Adapun usulan tersebut terkait penyiaran kompetisi melalui YouTube secara privat demi mengganti pemasukan klub dari tak hadirnya suporter ke stadion.

Hal itu disampaikan dalam pertemuan virtual klub dan para perwakilan suporter klub-klub Liga 1 dan 2 dengan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Direktur PT LIB Akhmad Hadian Lukita, serta Menpora Zainudin Amali pada Kamis (18/2/2021) WIB.

"Siaran harus dipastikan bisa dijangkau semua kalangan dan dapat dilihat bukan hanya di TV, tapi di media sosial seperti YouTube," tulis Luki pada acara yang juga dihadiri KOMPAS.com tersebut.

"Biarkan klub menyiarkan via YouTube secara privat untuk pemasukan klub pengganti tiket."

Selain itu dia juga memberikan beberapa usulan lain yang berbunyi agar PSSI dan PT LIB total dalam menegakan aturan.

"Tegakkan aturan dengan benar jangan setengah dan jangan pilih kasih," ungkapnya.

"Izinkan adanya sepanduk dukungan di tribun."

Sontak hal itu pun membuat pihak suporter lain senada dengan usulan Persikmania tersebut.

Sayang, waktu pertemuan terbatas sehingga masukan tersebut belum sempat disinggung oleh PSSI dan PT LIB.

Perihal usul itu, Zulifikar dari Brigata Curva Sud selaku wakil suporter PSS Sleman juga termasuk pihak yang setuju.

"Misalkan kita harus nonton di rumah, berarti operator memang harus menyiapkan agar semua pertandingan bisa disaksikan oleh seluruh suporter penikmat bola Indonesia," katanya kepada KOMPAS.com, Jumat (19/2/2021).

"Kalau tidak bisa siaran langsung TV, harus live melalui platform lainnya, baik itu dari operator maupun dari klub masing-masing,"

"Mengenai hak siar juga harus mulai diperbaiki karena itu merupakan salah satu sumber pendapatan klub di saat sumber pendapatan utama klub melalui tiket belum bisa didapatkan untuk sementara waktu ini," tandasnya.

Hak siar Liga Indonesia memang terhitung tinggi. Terkhusus Liga 1, Bolasport.com pada 2020 mengabarkan nilai hak siarnya sekitar 12-13 juta dolar AS atau setara Rp 178 miliar.

Jumlah itu sendiri dibagikan PT LIB secara merata kepada seluruh klub peserta.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/20/13100078/soal-liga-1-dan-2-suporter-ingin-pssi-dan-pt-lib-siarkan-laga-via-youtube

Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke