Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Melemah, Mohamed Salah Pun Menebar Sumpah...

KOMPAS.com - Liverpool saat ini sedang terpuruk menyusul serangkaian hasil buruk di Liga Inggris 2020-2021.

Teranyar, Liverpool kalah 1-3 dari Leicester City dalam duel yang berlangsung di Stadion King Power, Sabtu (13/2/2021).

Itu merupakan kekalahan ketiga Liverpool secara beruntun di Liga Inggris musim ini.

Sebelumnya, Liverpool juga mengalami kekalahan saat bersua Brighton dan Manchester City.

Kekalahan demi kekalahan membuat harapan Liverpool untuk mempertahankan gelar juara Liga Inggris semakin menipis.

The Reds saat ini menduduki peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan catatan 40 poin dari 24 pertandingan.

Mereka tertinggal 13 poin dari Manchester City yang memenangi 11 laga beruntun.

Liverpool bahkan terancam disalip Chelsea dan West Ham yang baru akan bertanding nanti malam.

Mohamed Salah terus terang bahwa Liverpool sedang mengalami periode sulit.

Namun, pemain asal Mesir itu berjanji timnya tetap akan bekerja keras demi kembali ke jalur kemenangan.

"Ini merupakan periode yang sulit karena berbagai alasan," tulis Mohamed Salah di media sosial Twitter pribadinya.

"Kami adalah juara dan kami akan berjuang sampai akhir selayaknya juara," lanjutnya.

"Kami tidak akan membiarkan musim ini ditentukan oleh hasil yang kami dapatkan belakangan ini. Inilah janji saya untuk kalian semua," demikian Mo Salah.

Duel antara Liverpool dan RB Leipzig akan dihelat di Puskas Arena, Budapest, Hongaria, Selasa (16/2/2021) waktu setempat atau Rabu (17/2/2021) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/15/16200088/liverpool-melemah-mohamed-salah-pun-menebar-sumpah-

Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke