Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sangkalan Bruno Fernandes di Man United: Lelah? Saya Tak Boleh Lelah...

Sebelumnya, Bruno Fernandes menjadi aktor penting di balik kemenangan 3-2 Man United atas Liverpool pada babak keempat Piala FA di Stadion Old Trafford pada Minggu (24/1/2021).

Pada laga itu, skor sempat sama kuat 2-2. Lalu, Bruno, yang muncul dari bangku cadangan menggantikan Donny van de Beek, menjadi pahlawan kemenangan Setan Merah via tendangan bebas yang membobol gawang Liverpool.

Spekulasi soal dia dicadangkan pun merebak, salah satunya karena kelelahan.

Kurang dari 12 bulan sejak bergabung dengan Man United dari Sporting Lisbon, Bruno Fernandes pun menjadi pemain andalan di bawah arahan pelatih Ole Gunnar Solskjaer.

Pemain asal Portugal itu memberi pengaruh yang sangat baik bagi Setan Merah, dari sebuah tim yang berjuang hanya untuk lolos ke Liga Champions, kini Man United berada di puncak klasemen Liga Inggris.

Fernandes pun membantah dan tak setuju jika ada anggapan bahwa dirinya mengalami kelelahan.

"Lelah? Pada usia 26 tahun, saya tak boleh lelah," kata sang gelandang serang itu, seperti dikutip dari BBC Sports.

"Jika lelah sekarang, ketika mencapai usia 30 atau 32 tahun, saya tidak akan bisa bermain atau hanya akan bermain sekali dari setiap lima pertandingan. Tidak, saya tidak lelah," tuturnya.

Pekan lalu, pelatih Man United Ole Gunnar Solskjaer mengatakan anggapan Fernandes butuh istirahat adalah salah.

Pernyataan Solskjaer itu pun mendapat dukungan dari sang pemain sendiri.

"Pelatih tahu apa yang lebih baik untuk tim dan melawan Liverpool dia memilih memainkan Donny (van de Beek) untuk memberikan kesegaran bagi tim," kata Fernandes.

"Ini cukup adil karena Donny berlatih dengan sangat baik, menjadi penting bagi kami dan akan semakin penting pada masa depan," ucapnya.

Bruno Fernandes pun mengutarakan tekadnya untuk selalu meraih kemenangan bersama Man United.

"Saya tidak setuju dengan gagasan bahwa kalah dalam pertandingan itu normal. Kalah tidak normal," ucapnya.

"Apa pun itu, apakah bermain dengan teman-teman, saudara, atau tetangga, saya ingin menang setiap saat. Mentalitas ini akan menyertai saya selama sisa hidup saya," ucapnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/26/13300078/sangkalan-bruno-fernandes-di-man-united--lelah-saya-tak-boleh-lelah-

Terkini Lainnya

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke