Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga 1 2021 Ramai Dibahas, Persela Lamongan Masih Belum Pagari Pemain

LAMONGAN, KOMPAS.com - Keputusan PSSI untuk menghentikan kompetisi musim 2020 membuka babak baru bagi sepak bola Tanah Air. Kini, mulai ramai pembahasan mengenai musim kompetisi baru termasuk Liga 1 2021.

Kendati demikian, pembahasan kompetisi baru musim 2021 tak membuat Persela Lamongan bergegas memagari pemainnya.

Manajer Persela Lamongan, Yunan Achmadi, mengatakan hingga saat ini pihaknya masih membuka pintu bagi pemain yang mendapatkan pinangan dari klub lain.

"Kalau memang ada tawaran untuk bermain di luar negeri, kami membuka diri dan persilahkan," katanya.

Yunan Acmadi merasa masih terlalu dini bagi tim untuk membicarakan persiapan musim kompetisi 2021.

Pengalaman kurang menyenangkan musim lalu membuat Persela Lamongan butuh sebuah jaminan.

Dia menegaskan prioritas utama PSSI saat ini adalah mendapatkan izin dari pihak-pihak terkait sehingga tim tidak gamang dalam mengambil langkah selanjutnya.

"PSSI dan LIB hendaknya fokus pada mendapatkan rekomendasi perizinan dari pihak-pihak terkait baik dari Kepolisian, BNPB, dan yang selama ini mengeluarkan rekomendasi untuk penyelenggaraan sepak bola di Indonesia.“

“Sehingga ketika menetapkan jadwal pelaksanaan Liga 1 2021 tidak terkendala dan tidak terjadi penundaan seperti yang kemarin-kemarin," ucap Yunan.

Terdekat, pihak klub berencana untuk menggelar koordinasi dengan pemain pasca penghentian kompetisi musim 2020.

Akan tetapi, selama belum ada kepastian bergulirnya Liga 1 2021, Persela Lamongan tidak akan mempersulit pemain maupun pelatih yang ingin bergabung dengan tim lain di luar negeri.

“Dalam kaitannya dengan pelatih dan pemain, kami akan melajukan koordinasi, karena tim ini  masih vakum dan belum ada aktivitas sama sekali sejak penghentian kompetisi," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/22/15200068/liga-1-2021-ramai-dibahas-persela-lamongan-masih-belum-pagari-pemain

Terkini Lainnya

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke