Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rating Pemain Juventus Vs Inter Milan: Cristiano Ronaldo Membeku

KOMPAS.com - Angin dingin yang berembus di Stadion Giuseppe Meazza bak membekukan penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo. Ia dapat nilai jelek di laga kontra Inter Milan. 

Cristiano Ronaldo mesti menelan pil pahit dalam duel pekan ke-18 kompetisi kasta teratas Liga Italia, Serie A 2020-2021, kontra Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (18/1/2021) dini hari WIB.

Sang striker asal Portugal tersebut gagal bikin gol dan harus melihat timnya kalah 0-2 dari Inter Milan.

Markas Inter Milan, Stadion Giuseppe Meazza, musim ini seperti taman bermain yang tak menyenangkan buat Ronaldo.

Pada kunjungan sebelumnya ke Giuseppe Meazza, tepatnya dalam duel pekan ke-16 kontra tetangga Inter, AC Milan, Ronaldo juga mendapat rapor merah kendati kala itu Juventus menang 3-1.

Performa redup Ronaldo dalam partai Derby d’Italia kontra Inter Milan menjadi sorotan sejumlah media Italia.

“Sedikit usaha tembakan dari jarak jauh dan tak ada lagi. Ronaldo tak berkutik di tengah udara beku Giuseppe Meazza,” demikian bunyi ulasan SportMediaset.

“Ronaldo kehilangan kepercayaan diri begitu melihat pertahanan timnya meleleh seperti mentega saat kedudukan 0-2,” tulis SportMediaset lagi.

SportMediaset memberikan nilai 5 buat performa Ronaldo di pertandingan melawan Inter Milan.

Namun, sesungguhnya Ronaldo bukanlah pilar Juventus dengan rating terjelek.

Menurut SportMediaset, Gianluca Frabotta, Adrien Rabiot, dan Alvaro Morata merupakan alasan utama kenapa Juventus gagal meraih angka di Giuseppe Meazza.

Frabotta mendapatkan nilai 4 alias paling rendah di antara pemain Juventus. Di sisi lain, ponten 4,5 diberikan untuk Rabiot dan Morata.

Frabotta dianggap bertanggung jawab terhadap hadirnya gol pertama Inter Milan via sundulan Arturo Vidal.

Sang bek sayap muda itu gagal menutup ruang Nicolo Barella yang memberikan servis matang buat Vidal.

Sementara itu, Rabiot dinilai bermain terlalu lamban dan kalah dalam pertarungan lini tengah melawan Barella.

Sindiran paling pedas diberikan untuk Morata.

“Hari ini, Anda perlu memakai kacamata untuk melihat keberadaan Morata di lapangan.”

Penilaian media Italia lain, Tuttomercatoweb, untuk pemain Juventus tak terlalu berbeda.

Ronaldo disebut “menguap” di Giuseppe Meazza dan diberikan nilai 4,5 oleh Tuttomercatoweb.

Menilik rating versi Tuttomercatoweb, Ronaldo bersama Rabiot dan Frabotta menjadi pilar Juve dengan nilai terendah di laga Derby d’Italia. Mereka bertiga sama-sama mendapatkan nilai 4,5.

Rating pemain Juventus di laga kontra Inter Milan

Juventus (4-4-2): Szczesny 5,5 ; Danilo 5, Bonucci 5, Chiellini 5, Frabotta 4 (Bernardeschi 5); Chiesa 5, Bentancur 5, Rabiot 4,5 (McKennie 5), Ramsey 5 (Kulusevski 5); Morata 4,5, Ronaldo 5.

Sumber: SportMediaset

https://bola.kompas.com/read/2021/01/18/12000078/rating-pemain-juventus-vs-inter-milan--cristiano-ronaldo-membeku

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke