Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madura United Sudah Lama Move On dari Liga 1 2020

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Direktur Utama PT. PBMB (Polana Bola Madura Bersatu) selaku perusahaan induk Madura United, Zia Ulhaq, mengungkapkan pihaknya sudah lama move on dari Liga 1 2020.

Oleh karena itu, Madura United merupakan bagian dari suara mayoritas yang meminta penghentian kompetisi Liga 1 2020 di owners meeting klub dengan PT LIB selaku penyelenggara kompetisi pada Jumat (15/01/2021).

“Jujur saja bukan hal positif jika kami harus dirundung dengan semua persoalan ini. Sementara, di sisi lain PT LIB selaku operator tidak bisa memberikan kepastian,” kata pria yang biasa disapa Habib tersebut kepada KOMPAS.com

Zia Ulhaq mewakili Madura United dalam owners meeting tersebut mengatakan bahwa Laskar Sape Kerrab sudah sejak awal menginginkan penghentian total kompetisi 2020.

Dalam perjalanannya, Madura United berjalan dinamis seraya berusaha menyesuaikan diri dengan setiap kebijakan baru.

Sayang, optimisme saja tidak cukup untuk mengubah keadaan.

Ketidakpastian yang berlarut-larut pada akhirnya menghadapkan Madura United dengan satu titik di mana mereka merasa sudah saatnya berhenti.

“Madura selalu move on, karena itu kami siap membubarkan (kompetisi) berkali-kali karena kami sudah move on.”

“Kami selalu catat pelan-pelan kira-kira apa sih yang menjadi kendala selama ini. Ternyata, persoalannya bukan pada kami tapi pada mereka (PSSI, operator liga, dan pihak berwenang),” tuturnya.

Walau sudah lelah dengan keadaan, Madura United tetap pada sikap dinamisnya.

Untuk saat ini, mereka akan menunggu tindak lanjut dari mayoritas suara klub hasil owners meeting.

Madura United berharap apa yang sudah terjadi bisa menjadi sebuah pelajaran besar untuk lebih bijak dalam mengambil langkah.

“Madura selalu on fire, selalu ready dengan kemungkinan apapun saat hal ini harus dilakukan. Kami akan melakukan langkah yang diperlukan sebaik-baiknya di semua lini. Namun, kami harus tetap menunggu,” ujar Zia Ulhaq.

“Jangan kemudian kami sudah melakukan persiapan-persiapan kompetisinya tidak ada.”

“Ya, semoga saja Exco mendengar apa pendapat klub sehingga kemudian sejalan dengan keinginan klub,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/16/16300088/madura-united-sudah-lama-move-on-dari-liga-1-2020

Terkini Lainnya

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke