Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ditanya soal Messi, Pelatih PSG: Sinterklas Sudah Beri Saya Kado Natal

Mauricio Pochettino menjalani konferensi pers perdana sebagai pelatih Paris Saint-Germain (PSG) dan berkomentar soal potensi kedatangan Lionel Messi.

Pada Selasa (5/1/21), Paris Saint-Germain menggelar sesi konferensi pers di Camp des Loges jelang laga pekan ke-18 kompetisi teratas Liga Prancis, Ligue 1 2020-2021, melawan Saint-Etienne.

Momen tersebut menjadi kesempatan perdana Mauricio Pochettino bertatap muka dengan awak media dalam kapasitas sebagai pelatih PSG.

Awak pers pun memanfaatkan kesempatan itu untuk mengetahui pandangan Pochettino terkait potensi kepindahan Lionel Messi ke PSG.

Kontrak Lionel Messi bersama Barcelona akan kadaluwarsa pada Juni mendatang sehingga pemain beralias La Pulga itu bebas bernegosiasi dengan klub mana pun per Januari ini.

Banyak media menyebut kalau Messi akan menjadi “bingkisan” terbaik untuk Pochettino.

Kendati demikian, Pochettino tak mau mengguyur bensin ke dalam api rumor yang sudah kian membara.

“Sinterklas sudah memberi saya kado Natal, yakni mengizinkan saya kembali ke PSG dan melatih klub ini,” kata Pochettino.

“Kita semua tahu bahwa melatih klub sebesar PSG selalu dikelilingi dengan banyak rumor. Kami baru saja tiba dan mencoba beradaptasi. Soal rumor itu kami akan pikirkan nanti,” tutur Pochettino yang pernah mengawal sentral pertahanan PSG kala masih aktif menjadi pemain pada rentang 2001-2003.

Sang pelatih juga enggan banyak berkomentar soal keinginan anak asuhnya, Neymar Jr, untuk bereuni dengan Messi.

“Saya baru dalam masa adaptasi. Akan ada waktu untuk memikirkan hal tersebut di masa depan,” tutur Pochettino.

Masuk akal jika Pochettino tak mau direpotkan dengan selentingan rumor.

Ada banyak hal lebih krusial yang mesti dipikirkan sang pelatih, salah satunya mendongkrak performa PSG di pentas domestik.

PSG menuju tahun 2021 dengan tak membawa status sebagai pemuncak klasemen Ligue 1 2020-2021.

Les Parisiens, julukan PSG, kini berada di peringkat ketiga dengan koleksi 35 poin dalam 17 laga.

PSG, yang musim ini sudah empat kali kalah, terpaut satu angka dari Olympique Lyon yang tiba-tiba merangsek ke tangga teratas.

Laga tandang kontra Saint-Etienne pada Kamis (7/1/21) dini hari pukul 03.00 WIB bakal menjadi kesempatan bagus buat Pochettino untuk membawa PSG kembali ke tempat yang semestinya, yakni puncak klasemen. 

Sang tuan rumah, Saint-Etienne, tengah didera krisis hasil dengan hanya menang sekali dalam tujuh laga terkini di pentas Ligue 1.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/05/23200068/ditanya-soal-messi-pelatih-psg-sinterklas-sudah-beri-saya-kado-natal

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke