Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arsenal Menang, Mesut Oezil Senang

Pada laga yang berlangsung di Stadion Emirates, Minggu (27/12/2020) dini hari WIB, Arsenal menang dengan skor 3-1.

Hasil tersebut sekaligus mengakhiri rekor tanpa kemenangan Arsenal pada tujuh pertandingan liga sebelumnya.

Sebelum menaklukkan Chelsea, Arsenal menderita lima kekalahan dan bermain imbang dua kali.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, melakukan perubahan dalam pertandingan kontra Chelsea dengan memainkan beberapa pemain muda.

Arteta memilih Gabriel Martinelli (19 tahun) dan Emile Smith Rowe (20) sebagai starter. Sang pelatih asal Spanyol itu juga menurunkan Joe Willock (21) pada menit ke-65 menggantikan Emile Smith Rowe.

Sementara itu, Bukayo Saka (19) sudah memastikan tempatnya sebagai pemain reguler di bawah arahan Mikel Arteta.

Semua pemain muda tersebut berperan dalam keberhasilan Arsenal menaklukkan Chelsea.

Kemenangan Arsenal pun membuat Mesut Oezil senang. Dia secara khusus menyanjung darah muda The Gunners lewat unggahannya di media sosial Twitter. 

"Sangat senang melihat para pemain muda yang bermain dengan kebanggaan dan tanpa rasa takut. Tiga poin yang sangat penting! #YaGunnersYa," tulis Mesut Oezil.

Sepakat dengan Mesut Oezil, Kieran Tierney juga memuji penampilan rekan-rekan setimnya.

"Kami menunjukkan beberapa penampilan buruk, tetapi tim mengawali pertandingan dengan lebih baik dari sebelumnya. Kami tidak menunggu sampai tertinggal 0-1 untuk mulai menyerang," ujar Tierney yang berusia 23 tahun.

"Semua pemain muda di sini lapar untuk bermain. Kami harus tetap maju," tutur Tierney menambahkan.

Kemenangan atas Chelsea membawa Arsenal naik ke peringkat ke-14 dengan koleksi 17 poin dari 15 laga.  

https://bola.kompas.com/read/2020/12/27/09000058/arsenal-menang-mesut-oezil-senang

Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke