Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga Spanyol Malam Ini, Peluang Atletico dan Ancaman bagi Barcelona

Sang pemuncak klasemen sementara, Atletico Madrid, dijadwalkan bersua Elche di Stadion Wanda Metropolitano.

Selain Atletico, Barcelona juga akan tampil menghadapi lawan berat, Valencia, di Stadion Camp Nou.

Bagi Atletico, laga kontra Elche bisa menjadi peluang besar untuk mempertahankan posisi puncak klasemen Liga Spanyol.

Sebab, berdasarkan rekor pertemuan, Atletico jauh lebih unggul ketimbang Elche yang pada musim ini berstatus tim promosi.

Los Rojiblancos, julukan Atletico, tak terkalahkan dalam lima pertemuan terakhir kontra Elche, dengan rincian empat kemenangan dan satu hasil imbang.

Atletico juga lebih unggul dalam lima laga terakhir di pentas Liga Spanyol musim 2020-2021.

Dalam lima laga terakhir, Atletico mengukir empat kemenangan dan hanya menelan satu kekalahan.

Sementara itu, Elche masih terpuruk dengan catatan empat seri dan satu kekalahan.

Berbeda dengan Atletico, Barcelona tengah berada di bawah ancaman karena lawan yang akan mereka hadapi adalah Valencia.

Berdasarkan rekor pertemuan, Barcelona punya sederet kenangan buruk di hadapan klub berjuluk Los Murcelagos tersebut.

Barcelona hanya mampu memetik satu kemenangan dalam lima pertemuan terakhir kontra Valencia.

Lionel Messi dkk menelan dua seri dan dua kekalahan pada empat laga sisanya.

Salah satu kekalahan dari Valencia bahkan mereka derita saat bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Camp Nou.

Barcelona menerima kenangan pahit itu saat bersua Valencia di Copa del Rey musim 2018-2019.

Kala itu, Barcelona takluk 1-2 setelah satu gol Lionel Messi belum cukup membalas sepasang gol dari Kevin Gameiro dan Rodrigo.

Dengan melihat catatan ini, Barcelona perlu berjuang keras untuk memetik poin penuh dan bertahan di papan atas klasemen Liga Spanyol.

Adapun Barcelona kini berada di peringjat kelima dengan selisih enam poin dari Atletico Madrid selaku pemuncak klasemen sementara.

Berikut jadwal Liga Spanyol malam ini, Sabtu (19/12/2020) hingga Minggu dini hari WIB:

Sabtu, 19 Desember 2020

Pukul 20.00 WIB - Atletico Madrid vs Elche
Pukul 22.15 WIB - Barcelona vs Valencia

Minggu, 20 Desember 2020

Pukul 00.30 WIB - Levante vs Real Sociedad
Pukul 00.30 WIB - Osasuna vs Villarreal
Pukul 03.00 WIB - Sevilla vs Valladolid

https://bola.kompas.com/read/2020/12/19/09400068/jadwal-liga-spanyol-malam-ini-peluang-atletico-dan-ancaman-bagi-barcelona

Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke