Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Atalanta Vs Liverpool - Diogo Jota Bersinar, tetapi Juergen Klopp Masih Percaya Firmino

KOMPAS.com - Performa gemilang Diogo Jota pada pertandingan Atalanta vs Liverpool di Liga Champions mengundang perhatian dari Juergen Klopp.

Diogo Jota mencetak hat-trick dalam kemenangan Liverpool atas Atalanta dengan skor 5-0 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia pada laga ketiga fase grup Liga Champions, Selasa (3/11/2020) atau Rabu (4/11/2020) dini hari WIB.

Ketiga gol tersebut dicetak Diogo Jota pada menit ke-16, ke-33, dan ke-54.

Adapun dua gol lain Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah pada menit ke-47 dan Sadio Mane pada menit ke-49.

Diogo Jota pun banyak mendapatkan pujian dan disebut-sebut sebagai pahlawan dalam kemenangan Liverpool atas Atalanta.

Bukan hanya itu, Diogo Jota juga mulai dibanding-bandingkan dengan Roberto Firmino.

Diogo Jota dinilai bakal mengancam posisi Firmino sebagai penyerang andalan Liverpool.

Apalagi, Juergen Klopp telah meninggalkan Firmino di bangku cadangan saat Liverpool menantang Atalanta.

Sebagai gantinya, pelatih Liverpool itu memilih memainkan Diogo Jota di lini depan.

Keputusan Juergen Klopp menurunkan Diogo Jota dan mengistirahatkan Firmino pun membuahkan hasil manis.

Namun, di sisi lain, Juergen Klopp juga diyakini bakal dilanda sakit kepala saat harus memilih antara Firmino atau Diogo Jota pada pertandingan kontra Manchester City di Liga Inggris, akhir pekan ini.

Meski demikian, pelatih asal Jerman itu dengan tegas menolak anggapan tersebut.

"Performa bagus tidak pernah memberi saya rasa sakit kepala!" kata Juergen Klopp, seperti dilansir Goal, Rabu.

Mantan pelatih Borussia Dortmund itu menjelaskan alasannya lebih memilih menurunkan Jota dibandingkan Firmino saat melawan Atalanta.

“Malam ini, keputusannya jelas. Pertama-tama masuk akal untuk menggunakan kondisi bagus Diogo, dan kedua karena cara Atalanta bermain dan bertahan, kami harus menggunakan keahlian Diogo untuk membantu kami," ujar Klopp menjelaskan.

Juergen Klopp pun menegaskan, Diogo Jota memang tampil memukau pada laga kontra Atalanta, tetapi bukan berarti Firmino adalah pemain yang buruk.

"Dunia terkadang kejam. Saat seseorang bersinar, kita langsung berbicara tentang pemain lain yang memainkan 500 pertandingan berturut-turut," kata Klopp.

"Tanpa Bobby (Roberto) Firmino, kami bahkan tidak akan berada di Liga Champions," tegas Juergen Klopp.

"Malam ini, Diogo bermain dengan sangat bagus, laga super, tapi itu tidak mengatakan apa pun tentang Bobby, dan tidak ada yang membuat saya sakit kepala."

"Saya lebih gembira melihat para pemain bermain seperti malam ini," tutur Juergen Klopp menambahkan.

Dengan kemenangan ini, Liverpool pun berhak menempati puncak klasemen Grup D dengan koleksi sembilan poin.

The Reds - julukan Liverpool - unggul lima angka atas Ajax yang menduduki peringkat kedua klasemen Grup D dan semakin dekat menuju fase knockout Liga Champions.

https://bola.kompas.com/read/2020/11/04/10480208/atalanta-vs-liverpool-diogo-jota-bersinar-tetapi-juergen-klopp-masih-percaya

Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke