Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Keyakinan Solskjaer kepada Harry Maguire yang Berbuah Hasil...

Dalam laga Newcastle vs Man United yang termasuk rangkaian pekan kelima Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris itu, Maguire tampil gemilang dengan membukukan satu gol pada menit ke-23.

Gol dari sundulan Maguire sekaligus membangkitkan semangat pasukan The Red Devils, julukan Man United, yang tertinggal lebih dulu lewat gol bunuh diri Luke Shaw (2').

Setelah gol Maguire tercipta, Man United berbalik unggul hingga mengakhiri laga dengan kemenangan 4-1.

Adapun tiga gol tambahan Man United dicetak Bruno Fernandes (86'), Aaron Wan-Bissaka (90'), dan Marcus Rashford (90+6').

Selain menyumbangkan satu gol, Maguire juga mengukir catatan impresif lain.

Dia mencatatkan 81 persen operan suskes dan memenangi tujuh duel udara sepanjang laga melawan Newcastle.

Berdasarkan data WhoScored, nilai penampilan Maguire mencapai 8,49.

Nilai pemain berkebangsaan Inggris itu menjadi yang tertinggi dari ketiga bek Man United lainnya.

Penampilan gemilang Maguire sekaligus membayar kepercayaan sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.

Sebelum menghadapi Newcastle, Solskjaer setia mendukung Maguire yang tengah banjir kritik.

Maguire dikritik usai membela tim nasional Inggris di pentas UEFA Nations Laegue 2020-2021 kontra Denmark, Kamis (15/10/2020).

Pada laga yang berlangsung di Stadion Wembley itu, Maguire diganjar kartu merah kala pertandingan belum genap satu babak.

Tak lama setelah Maguire keluar, Inggris pun kebobolan lewat ekseksuki penalti Christian Eriksen.

Gol Eriksen menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga tersebut, sehingga Inggris harus mengakui keunggulan Denmark dengan skor 0-1.

Seusai laga, tak sedikit penggemar sepak bola dunia yang meragukan Maguire.

Sebagian besar dari mereka juga menyarankan agar Man United mengistirahatkan sang kapten.

Namun, Solskjaer tidak berpikir demikian. Dia yakin Maguire akan bangkit bersama Man United.

"Dalam sepak bola, Anda menjadi sorotan sepanjang waktu. Ketika Harry Maguire menjadi bagian timnas Inggris yang mengalahkan peringkat satu, Belgia, itu adalah hari yang normal," kata Solskjaer, dikutip dari Goal, Jumat (16/10/2020).

"Kemudian, Anda mendapatkan berita utama saat dia mendapat kartu merah, itulah sepak bola bagi Anda," ujarnya.

"Ada begitu banyak pasang surut, kami harus menghadapinya secara individu dan sebagai tim. Harry memiliki ketahanan yang luar biasa, saya tahu dia akan bangkit kembali," kata Solskjaer.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/18/13491878/keyakinan-solskjaer-kepada-harry-maguire-yang-berbuah-hasil

Terkini Lainnya

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke