Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berita Transfer, Barcelona Segera Resmikan Sergino Dest

BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona dikabarkan akan meresmikan kedatangan bek asal Amerika Serikat, Sergino Dest, Rabu (30/9/2020) waktu setempat.

Dikutip dari situs Mundo Deportivo, Sergino Dest sudah tiba di Barcelona, Selasa (29/9/2020).

Pemain berusia 19 tahun itu dikabarkan sudah menjalani tes medis dan akan diumumkan sebagai pemain baru Barcelona dalam wakut dekat.

Sergino Dest bisa menjalani tes medis karena Barcelona dan Ajax Amsterdam disebut sudah sepakat soal biaya transfer sebesar 25 juta euro atau setara Rp 435 miliar.

Sergino Dest nantinya akan mendapat dikontrak Barcelona selama lima tahun sampai Juni 2025.

Sebelumnya, Barcelona era Koeman sudah mendatangkan tiga pemain U23 yakni Pedri, Matheus Fernandes, dan Francisco Trincao.

Ketiganya menyusul Miralem Pjanic yang sudah terlebih dahulu diresmikan Barcelona sebelum kedatangan Ronald Koeman.

Barcelona saat ini mulai aktif di bursa transfer setelah melepas banyak pemain.

Setelah Ronald Koeman ditunjuk menjadi pelatih, Barcelona sudah melepas empat pemain senior yakni Ivan Rakitic, Arturo Vidal, Luis Suarez dan Nelson Semedo.

Dari empat pemain itu, Nelson Semedo menjadi yang termahal.

Barcelona mendapatkan 40 juta euro atau etara Rp 695 miliar dari hasil penjualan Semedo ke Wolverhampton Wanderers.

Di sisi lain, Barcelona hanya mendapat 1,5 juta euro setelah melepas Arturo Vidal, Luis Suarez, dan Ivan Rakitic.

Meski demikian, Barcelona tetap dianggap untung karena kepergian Rakitic, Vidal, dan Suarez, mengurangi beban gaji.

Barcelona kini diprediksi masih akan belanja pemain setelah neraca keuangannya mulai membaik.

Sektor lini depan disebut menjadi prioritas Ronald Koeman setelah mendatangkan Sergino Dest.

Rumor Barcelona mengincar kapten Olympique Lyon, Memphis Depay, sampai saat ini masih belum surut.

Ronald Koeman dikabarkan masih tertarik mendatangkan Memphis Depay.

Hal itu tidak lepas dari pengalaman Koeman yang pernah melatih Memphis Depay ketika masih bekerja di timnas Belanda.

Memphis Depay digadang-gadang akan dijadikan Ronald Koeman sebagai suksesor Luis Suarez.

Barcelona dan Ronald Koeman kini sedang diburu waktu karena Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas, sudah memberi ultimatum.

Dikutip dari situs Telefoot, Jean-Michel Aulas menyatakan tidak akan melepas pemain Lyon jika sampai Jumat (2/10/2020) tidak ada penawaran.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/30/18200068/berita-transfer-barcelona-segera-resmikan-sergino-dest

Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke