Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Liverpool Vs Arsenal, Mikel Arteta Hadapi Kutukan Pendahulu

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dibayangi "kutukan" para pendahulunya terkait laga melawan Liverpool.

Liverpool vs Arsenal merupakan laga penutup pekan ketiga Liga Inggris yang akan berlangsung di Stadion Anfield, Selasa (29/9/2020) dini hari WIB.

Laga Liverpool vs Arsenal bisa disaksikan secara live streaming melalui link yang tersedia pada akhir artikel.

Laga dini hari nanti merupakan debut Mikel Arteta sebagai pelatih Arsenal di Stadion Anfield.

Menilik statistik debut pelatih Arsenal di Stadion Anfield, Mikel Arteta kemungkinan besar akan mengalami kesulitan.

Sebab, sembilan pelatih terakhir Arsenal sebelum Mikel Arteta tidak pernah menang pada kunjungan pertamanya ke Stadion Anfield.

Dikutip dari situs BBC Sport, Tom Whittaker adalah pelatih terakhir Arsenal yang meraih kemenangan pada laga debutnya di Stadion Anfield.

Momen itu terjadi lebih dari 60 tahun yang lalu, tepatnya pada Desember 1947.

Setelah Tom Whittaker, sembilan pelatih Arsenal sebelum Mikel Arteta gagal menang pada laga debutnya di Stadion Anfield.

Rincian dari statistik itu adalah delapan pelatih menelan kekalahan dan satu lainnya meraih hasil imbang.

Pelatih tersukses dalam sejarah Arsenal, Arsene Wenger, menjadi salah satu yang menelan kekalahan.

Debut Arsene Wenger di Stadion Anfield terjadi pada laga putaran keempat Piala Liga Inggris musim 1996-1997 tepatnya 27 November 1996.

Arsene Wenger yang kala itu baru dua bulan melatih Arsenal kalah 2-4 pada kunjungan pertamanya di Stadion Anfield.

Sementara itu, Unai Emery yang menggantikan Wenger pada awal musim 2018-2019 juga mengalami nasib serupa, bahkan lebih parah, yakni kalah 1-5.

Momen itu terjadi pada laga pekan ke-20 Liga Inggris dua musim lalu, tepatnya 29 Desember 2018.

Meski demikian, Mikel Arteta memiliki modal yang apik untuk bisa mengakhiri kutukan pelatih Arsenal.

Sebab, Arsenal sejak dilatih Arteta sudah dua kali bertemu Liverpool dan selalu menang.

Kemenangan itu didapat pada laga pekan ke-36 Liga Inggris 2019-2020 (2-1) dan Community Shield awal musim ini (6-5, adu penalti).

Hanya saja, dua kemenangan itu diraih Arsenal di Stadion Emirates dan Stadion Wembley.

Laga Liverpool vs Arsenal bisa disaksikan melalui layanan live streaming pada pukul 02.00 WIB.

Berikut adalah link live streaming Liverpool vs Arsenal >>> LINK

4 fakta menarik lainnya menjelang laga Liverpool vs Arsenal:

60 - Liverpool tidak terkalahkan dalam 60 laga kandang terakhir Liga Inggris.

27 - Arsenal tidak tidak pernah menang pada 27 laga tandang terakhir Liga Inggris melawan tim berstatus big six.

Sejak Januari 2015, Arsenal hanya bisa meraih 10 hasil imbang dan menelan 17 kekalahan ketika bertandang ke markas tim big six pada laga Liga Inggris.

26 - Mohamed Salah telah mencetak 26 gol dalam 33 laga kandang terakhir Liverpool pada ajang Liga Inggris.

0 - Tidak ada juara bertahan Liga Inggris yang berhasil memenangi tiga laga pembuka kompetisi sejak Manchester United pada musim 2011-2012.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/28/18200058/5-fakta-liverpool-vs-arsenal-mikel-arteta-hadapi-kutukan-pendahulu

Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke