Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lionel Messi Bertahan di Barcelona, Eto'o Kegirangan

KOMPAS.com - Samuel Eto'o tidak bisa menutupi kegembiraannya setelah Lionel Messi memutuskan bertahan di Barcelona.

Saat masih bermain, Eto'o pernah menjadi rekan satu tim Messi di Barcelona selama lima musim periode 2004-2009.

Kombinasi keduanya turut membantu Barcelona meraih delapan gelar bergengsi termasuk dua trofi Liga Champions dan sekali treble winners.

Eto'o bisa dikatakan salah satu pemain yang menemani Messi berkembang di Barcelona. Sebab, Eto'o dan Messi sama-sama debut di Barcelona pada musim 2004-2005.

Saat Lionel Messi ingin meningalkan Barcelona, Eto'o menjadi legenda tim yang cukup sering berkomentar dengan nada sinis.

Eto'o yang kesal bahkan sampai meminta Barcelona mengganti nama klub jika tidak bisa mempertahankan Lionel Messi.

Kini, setelah Messi memutuskan bertahan, Eto'o mengaku sangat bahagia.

Eto'o berharap Barcelona segera membangun tim dan kembali ke jalur juara agar drama serupa tidak terjadi lagi pada masa depan.

"Saya sangat bahagia melihat anak saya, Lionel Messi, bertahan di Barcelona," kata Eto'o dikutip dari situs Sport.es, Selasa (8/9/2020).

"Namun, Barcelona lebih dari sekadar Messi. Mereka saat ini membutuhkan delapan pemain lagi yang mengerti filosofi Barcelona," tutur Eto'o.

"Barcelona butuh pemain yang tahu skema tiki-taka bukan pemain tipikal box to box (mengandalkan otot dan sering berlari)," ucap Eto'o menambahkan.

"Saya yakin Barcelona akan menjadi juara Liga Spanyol lagi," kata Eto'o.

Meski sudah memutuskan bertahan, Messi masih berpeluang meninggalkan Barcelona.

Hal itu tidak lepas dari kontrak Messi yang tersisa satu tahun lagi dan belum diperpanjang Barcelona sampai saat ini.

Jika kontraknya tidak diperpanjang, Messi bisa meninggalkan Barcelona dan pindah ke tim lain dengan status bebas transfer alias gratis tahun depan.

Saat menyatakan bertahan, Lionel Messi juga tidak menjelaskan sampai kapan dirinya akan berseragam Barcelona.

Terkini, Lionel Messi sudah mulai mengikuti latihan pramusim Barcelona di Ciutat Esportiva, Senin (7/9/2020) waktu setempat.

Sebelumnya, Messi melewatkan tes PCR dan lima kali latihan pramusim sepanjang pekan lalu.

Lionel Messi kemungkinan masih akan latihan terpisah untuk mengembalikan kondisi fisik pekan ini.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, dikabarkan sudah bebricara dengan Lionel Messi pada saat latihan pertamanya.

Menurut situs Mundo Deportivo, Koeman tidak akan melepas ban kapten Barcelona dari lengan Lionel Messi meskipun baru saja membuat gaduh.

Lionel Messi kemungkinan akan dimainkan Koeman pada laga uji coba Barcelona vs Nastic de Tarragona, Sabtu (12/9/2020) waktu setempat.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/08/16593878/lionel-messi-bertahan-di-barcelona-etoo-kegirangan

Terkini Lainnya

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke