Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dicoret Timnas Inggris karena Ajak Wanita ke Hotel, Foden Minta Maaf

KOMPAS.com - Bintang muda Manchester City, Phil Foden, akhirnya buka suara setelah dirinya dicoret dari skuad timnas Inggris akibat membawa wanita ke hotel.

Foden kedapatan membawa dua wanita ke hotel timnas Inggris tidak lama setelah laga pembuka Grupa A2 UEFA Nations League melawan Islandia, Minggu (6/9/2020).

Dikutip dari situs Metro, salah satu wanita yang dibawa Phil Foden ke hotel adalah model asal Islandia bernama Nadia Sif Lindal Gunnarsdottir.

Dalam video viral di media sosial, Foden menelepon Nadia Sif Lindal terlebih dahulu sebelum mengajaknya ke hotel timnas Inggris.

Ketika melancarkan aksinya, Phil Foden ditemani oleh pemain timnas Inggris lain milik Manchester United, Mason Greennwood.

Phil Foden dan Greenwood pada akhirnya langsung dicoret timnas Inggris, Senin (7/9/2020), karena tindakannya membawa orang asing ke hotel melanggar protokol kesehatan.

Tidak lama setelah dipulangkan timnas Inggris, Phil Foden mengunggah tulisan permintaan maaf di akun Twitter pribadinya.

Phil Foden mengaku bersalah dan menerima keputusan pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.

"Saya meminta maaf kepada Southgate, seluruh pemain, dan staf timnas Inggris, fans, dan tentu saja Man City serta keluarga saya," kata Foden.

"Saya adalah pemain muda yang masih harus belajar. Saya tahu ada tanggung jawab besar ketika menjadi representasi Man City dan timnas Inggris," tutur Foden.

"Saya telah melakukan kesalahan. Perilaku saya tidak sesuai dengan standar yang dibebankan kepada saya," ucap Foden.

"Saya telah melanggar protokol kesehatan. Sebagai konsekuensinya, saya sekarang melewatkan kesempatan bermain untuk timnas Inggris. Itu sangat menyakitkan," tutur Foden.

"Saya akan belajar dari kesalahan ini. Saya berharap Southgate dan timnas Inggris bisa mendapat hasil maksimal pekan ini," kata Foden.

Man City dan Southgate sudah memberikan keterangan resmi terkait ulah Foden.

Man City mendukung keputusan Southgate karena perilaku Phil Foden telah mempermalukan klub dan juga timnas Inggris.

Di sisi lain, Southgate berharap Foden dan Greenwood bisa belajar dari kesalahannya agar bisa kembali ke timnas Inggris.

"Saya tahu meeka masih muda. Namun, seluruh dunia saat ini sedang menghadapi masalah yang sama. Menjaga tim dalam situasi pandemi seperti sekarang adalah sesuatu yang penting," tutur Southgate.

"Mereka telah melakukan kesalahan dan kami telah memberi hukuman. Saya akan segera berbicara dengan Foden dan Greenwood," ucap Southgate.

Kabar ini tentu mengejutkan banyak pihak karena Foden dan Greenwood baru debut di timnas Inggris pada laga melawan Islandia.

Keduanya kini membuang kesempatan untuk kembali mengenakan seragam timnas Inggris pada laga kontra Denmark.

Laga Denmark vs Inggris akan berlangsung di Stadion Parken, Selasa (8/9/2020) atau Rabu dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/09/08/09400098/dicoret-timnas-inggris-karena-ajak-wanita-ke-hotel-foden-minta-maaf

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke