Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juergen Klopp: Kami Harus Berpikir 5 Kali Sebelum Beli Pemain

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengakui pandemi virus corona membuat The Reds tak bisa bergerak leluasa di bursa transfer musim panas ini.

Tak tanggung-tanggung, Juergen Klopp bahkan mengatakan kalau Liverpool harus "berpikir lima kali" sebelum memastikan transfer suatu pemain di tengah kondisi finansial sulit karena pandemi tak berujung.

Liverpool belum juga memastikan transfer yang sudah digadang-gadang sejak lama, yakni mendatangkan gelandang Thiago Alcantara dari FC Bayern Muenchen.

Gelandang berusia 29 tahun itu diyakini akan hengkang dari klub pemenang Liga Champions tersebut musim panas ini dengan Liverpool menjadi pelabuhan berikutnya.

Mahar 29 juta pound diyakini menjadi permintaan FC Bayern bagi sang gelandang yang kontraknya tersisa satu tahun tersebut.

Akan tetapi, CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge mengatakan kepada Bild pada pertengahan pekan ini bahwa mereka belum menerima tawaran apapun dari The Reds.

"Kita selalu banyak membaca soal Liverpool, tetapi mereka belum menghubungi kami," ujar Rummenigge di Bild.

"Pada awal pekan ini kami bertemu dengan para pegawai dan keluarganya ada di sana. Mereka berjalan berkeliling lapangan Allianz Arena."

"Sungguh terlihat seperti salam perpisahan, seperti tekadnya sudah bulat."

Klopp pun mengatakan bahwa kubunya tak bakal mudah mengambil keputusan soal transfer pemain.

"Banyak pemain menarik di luar sana tetapi saya belum bisa bilang apakah ada satu yang benar-benar membuat kami berpaling," tuturnya seperti dikutip dari TalkSport.

"Kini, di masa corona, Anda harus berpikir lima kali sebelum melakukan transfer karena tak ada yang tahu apa yang bakal terjadi setelah corona."

"Kami harus selalu memperhatikan aspek finansial. kami tak tahu persisnya berapa banyak uang yang tersedia bagi kami."

"Beberapa tim memang terlihat lebih positif di era pandemi ini, seperti Chelsea," ujarnya lagi.

"Namun, saya sangat bahagia dengan tim saya sekarang ini. Kita lihat saja jika ada sesuatu yang muncul terkait transfer."

https://bola.kompas.com/read/2020/08/27/18200008/juergen-klopp--kami-harus-berpikir-5-kali-sebelum-beli-pemain

Terkini Lainnya

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke