Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tipe Pemain Keturunan Pilihan Shin Tae-yong untuk Timnas U19 Indonesia

Hingga saat ini, sudah ada dua pemain keturunan yang ikut pemusatan latihan (TC) timnas U19 Indonesia di Jakarta.

Kedua pemain keturunan yang dipanggil ke timnas U19 Indonesia adalah Elkan Baggot dan Jack Brown.

Elkan Baggott sudah lebih dulu bergabung dalam TC timnas U19 Indonesia. Kini, dia sudah kembali ke klub asal, Ipswich Town U18.

Sedangkan Jack Brown masih mengikuti latihan bersama timnas U-19 Indonesia pada Kamis (20/8/2020).

Shin Tae-yong mengaku mempunyai kriteria dalam pemilihan pemain blasteran yang akan memperkuat timnas U19 Indonesia.

Menurut pelatih kepala timnas Indonesia itu, postur tubuh termasuk faktor terpenting dalam pemilihan pemain keturunan.

"Postur tubuh, pertama itu harus bagus, karena nanti main pada Piala Dunia U20 2021 juga," ujar Shin Tae-yong di Stadion Madya Senayan Jakarta Pusat, Kamis (20/8/2020).

"Untuk itu kami harus mencari pemain yang postur tubuhnya baik," tambah pelatih asal Korea Selatan.

Shin Tae-yong mengatakan, timnas U19 butuh pemain keturunan Indonesia yang berkualitas untuk mengisi beberapa posisi.

Kendati begitu, Shin Tae-yong juga mengaku bahwa skuad yang ada di timnas U19 Indonesia punya banyak potensi

"Setiap posisi ada pastinya, striker ada dan gelandang pun ada, pemain bertahan (bek) juga ada," ujar Shin Tae-yong.

"Jadi pemain yang sekarang ini kelihatan mempunyai potensi besar jadi sambil kami melakukan TC di luar negeri akan kami lihat lagi," tambah Shin Tae-yong.

Timnas U19 Indonesia akan melanjutkan pemusatan latihan di Kroasia pada periode 27 sampai 30 Agustus 2020.

Saat TC di Kroasia, timnas U19 Indonesia juga bakal mengikuti turnamen mini yang berlangsung di negara tersebut.

TC timnas U19 Indonesia dipersiapkan untuk menatap ajang terdekat yakni Piala Asia U19 Uzbekistan.

Pada Piala Asia U19, timnas U19 Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.

Piala Asia U19 Uzbekistan dijadwalkan berlangsung mulai 14 sampai 31 Oktober. (Abdul Rohman)

https://bola.kompas.com/read/2020/08/21/08020048/tipe-pemain-keturunan-pilihan-shin-tae-yong-untuk-timnas-u19-indonesia

Terkini Lainnya

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke