Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eks Pemain Barcelona Ungkap Pengalaman Pahit di Bawah Asuhan Ronald Koeman

Adapun Deulofeu dan Koeman pernah menjalin kerjasama di Everton pada periode 2016-2017.

Deulofeu dalam pernyataannya mengaku bahwa ia tidak bahagia selama menjalani periode tersebut.

Dia merasa tidak banyak belajar ketika ditukangi Koeman.

Kondisi ini membuat Deulofeu merasa tidak betah berada di bawah asuhan pelatih asal Belanda tersebut.

Dia kemudian memutuskan hengkang ke AC Milan sebelum musim 2016-2017 berakhir.

Sebelum hengkang, Deulofeu mencatatkan 11 penampilan dari 22 laga yang dimainkan Everton kala itu.

Deulofeu tampil tanpa satupun sumbangan gol atau assist untuk Everton.

"Saya dapat memberi tahu Anda tentang Koeman dari pengalaman pribadi saya. Saya tidak mendapatkan apa-apa dari dia," kata Deulofeu, dikutip dari Marca.

"Saya tidak senang (saat dilatih Koeman), saya kemudian meminta pergi dan bergabung ke AC Milan," imbuh dia.

Koeman saat ini sudah resmi menjadi pelatih baru Barcelona, menggantikan Quique Setien.

Melansir dari Marca, penunjukkan Koeman diharapkan mampu mengatasi krisis yang tengah terjadi di klub berjuluk Blaugrana tersebut.

Dalam menanggapi hal itu, Deulofeu hanya memberi komentar singkat.

Dia mengaku tidak peduli dengan situasi yang terjadi di Barcelona, termasuk penunjukkan Koeman sebagai pelatih kepala.

"Sebenarnya situasi di Barcelona tidak mengganggu saya. Nyatanya, saat ini, saya tidak peduli," ujar Deulofeu.

Deulofeu merupakan salah satu produk jebolan akademi Barcelona. Dia mendapat kesempatan promosi ke tim utama Blaugrana pada 2013.

Setelah menembus skuad utama, Deulofeu kerap dipinjamkan ke dua klub berbeda, Everton dan Sevilla.

Dia kemudian dikontrak secara permanen oleh kubu Everton pada 2015.

Sebelum resmi meninggalkan Barcelona, Deulofeu sempat mencatatkan 23 penampilan bersama Blaugrana.

Dia mengukir dua gol dan dua assist dari 23 penampilan tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2020/08/20/18300058/eks-pemain-barcelona-ungkap-pengalaman-pahit-di-bawah-asuhan-ronald-koeman

Terkini Lainnya

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke