Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Barcelona Gugur di Liga Champions, Messi Selalu Jadi Figuran

KOMPAS.com - Ketergantungan Barcelona terhadap sosok Lionel Messi untuk menjadi juara Liga Champions terus berlanjut.

Terkini, Barcelona tersingkir di perempat final Liga Champions seusai dipermalukan Bayern Muenchen dengan skor sangat telak, 2-8.

Laga Barcelona vs Bayern Muenchen berlangsung di Stadion Da Luz, Portugal, Sabtu (15/8/2020) dini hari WIB.

Lionel Messi tampil buruk pada laga tersebut setelah hanya mampu melepaskan dua tembakan tepat sasaran, 26 umpan akurat, dan tiga dribble sukses.

Dikutip dari situs Whoschored, Messi hanya mendapatkan nilai 6,8 atas penampilannya pada laga melawan Bayern Muenchen.

Musim ini bukan kali pertama Barcelona tersingkir dari Liga Champions saat Lionel Messi tidak mencetak gol.

Lionel Messi memulai debutnya di tim utama Barcelona pada musim 2004-2005.

Meski demikian, pemain yang dijuluki La Pulga itu baru mendapat jatah bermain secara reguler satu musim berselang.

Sejak saat itu, Lionel Messi membantu Barcelona meraih empat trofi Liga Champions pada musim 2005-2006, 2008-2009, 2010-2011, dan 2014-2015.

Pada 11 musim lainnya, Lionel Messi mati kutu pada laga-laga yang membuat Barcelona tersingkir di Liga Champions.

Kontribusi terbaik Lionel Messi saat Barcelona gugur di Liga Champions terjadi pada musim 2018-2020.

Messi saat itu mencetak dua gol ketika Barcelona mengalahkan Liverpool 3-0 di Stadion Camp Nou pada laga semifinal pertama.

Namun, kontribusi itu tidak cukup membawa Barcelona ke final.

Messi gagal bersinar pada semifinal kedua sehingga Barcelona harus tersingkir seusai kalah 0-4 dari Liverpool di Stadion Anfield.

Selain semifinal pertama melawan Liverpool, Lionel Messi tidak bisa mencetak gol alias mandul pada laga-laga yang mebuat Barcelona gugur di Liga Champions.

Berikut adalah rincian kontribusi Messi ketika Barcelona tersingkir di Liga Champions:

1. Musim 2006-2007
- Barcelona gugur di 16 besar setelah kalah agresivitas gol tandang dari Liverpool dalam agregat 2-2
- Lionel Messi tampil penuh pada dua laga (180 menit) 16 besar itu tanpa mencetak gol

2. 2007-2008
- Barcelona gugur di semifinal setelah kalah agregat 0-1 dari Manchester United
- Lionel Messi tampil 152 menit (ditarik keluar pada leg pertama) tanpa mencetak gol

3. 2009-2010
- Barcelona gugur di semifinal setelah kalah agregat 2-3 dari Inter Milan
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

4. 2011-2012
- Barcelona gugur di semifinal setelah kalah agregat 2-3 dari Chelsea
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

5. 2012-2013
- Barcelona gugur di semifinal setelah kalah agregat 0-7 dari Bayern Muenchen
- Lionel Messi hanya bermain 90 menit pada leg pertama tanpa mencetak gol
- Lionel Messi pada leg kedua hanya duduk di bangku cadangan

6. 2013-2014
- Barcelona gugur di perempat final setelah kalah agregat 1-2 dari Atletico Madrid
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

7. 2015-2016
- Barcelona gugur di perempat final setelah kalah agregat 2-3 dari Atletico Madrid
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

8. 2016-2017
- Barcelona gugur di perempat final setelah kalah agregat 0-3 dari Juventus
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

9. 2017-2018
- Barcelona gugur di perempat final setelah kalah agresivitas gol tandang dari AS Roma dalam agregat 4-4
- Lionel Messi tampil 180 menit tanpa mencetak gol

10. 2018-2019
- Barcelona gugur di semifinal setelah kalah agregat 3-4 dari Liverpool
- Lionel Messi tampil 180 menit dengan kontribusi dua gol pada leg pertama

11. 2019-2020
- Barcelona gugur di perempat final yang menggunakan format satu leg setelah kalah 2-8 dari Bayern Muenchen
- Lionel Messi tampil 90 menit

https://bola.kompas.com/read/2020/08/15/13200028/saat-barcelona-gugur-di-liga-champions-messi-selalu-jadi-figuran

Terkini Lainnya

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke