Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sheffield Vs Everton, Bek 18 Tahun Berpeluang Jaga "Tembok" The Toffees

Hal itu diungkap langsung oleh sang pelatih Carlo Ancelotti pada sesi konferensi pers, Minggu (19/7/2020) waktu setempat.

Peluang Jarrad Branthwaite untuk mengawal pertahanan The Toffees, julukan Everton, memang terbuka lebar.

Sebab, duo palang pintu Everton lainnya, Mason Holgate dan Yerry Mina, mengalami cedera.

Mason Holgate mengalami masalah pada tulang kering saat bermain melawan Aston Villa Jumat (17/7/2020).

Sementara itu, Yerry Mina mengalami cedera otot saat Everton bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers Minggu (12/7/2020).

Kedua pemain tersebut dipastikan tidak akan bertanding di dua laga terakhir Liga Inggris musim ini.

Selain Holtage dan Mina, Everton juga kehilangan Fabian Delph karena mengalami cedera.

Palang pintu berusia 18 tahun itu sudah melakukan debutnya bersama tim utama Everton saat bertandang ke markas Wolverhampton.

Setelah laga tersebut, Jarrad Branthwaite juga bermain melawan Aston Villa pada pekan ke-36 Liga Inggris.

"Holgate dan Mina adalah dua pemain penting, tetapi kami memiliki kesempatan untuk memberikan pengalaman kepada pemain muda (Jarrad Branthwaite) yang telah bermain dengan baik di pertandingan terakhir kami," tutur Ancelotti dikutip dari laman resmi Everton.

"Kami memiliki kepercayaan kepadanya. Itu bisa baik bagi kami dan baginya untuk laga ini (kontra Sheffield)," ujarnya.

Ancelotti pun melontarkan pujian untuk Branthwaite saat bermain dengan baik menghadapi Aston Villa.

"Dia bermain dengan sangat baik saat menghadapi Aston Villa. Dia menunjukkan karakter pemainannya dan tingkat konsentrasi yang sangat bagus," ucap Ancelotti.

"Dia bisa menjadi pemain hebat di masa depan, saya yakin akan hal ini," katanya.

Adapun duel Sheffield vs Everton ini akan berlangsung di Stadion Bramall Lane, Selasa (21/7/2020) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/20/15200048/sheffield-vs-everton-bek-18-tahun-berpeluang-jaga-tembok-the-toffees

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke