Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Jakarta, Kota Ini Dipilih Persija Jadi Kandang Lanjutan Liga 1 2020

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajemen Persija Jakarta sudah memutuskan tidak akan berkandang di Ibu Kota pada lanjutan Liga 1 2020.

Manajemen Persija memutuskan memilih Stadion Sultan Agung, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kepastian tersebut disampaikan Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus, lewat keterangan tertulis yang diterima BolaSport, Minggu (19/7/2020).

Manajemen Persija Jakarta sudah mengajukan Stadion Sultan Agung saat menggelar rapat virtual bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada Jumat (17/7/2020).

Kandang Persiba Bantul itu dipilih tim Macan Kemayoran karena memiliki kualitas yang baik.

Selain itu, cukup banyak fasilitas lapangan latihan disekitar Bantul yang dapat digunakan para penggawa Persija Jakarta.

Pasukan Ibu Kota juga beberapa kali pernah menggelar pertandingan di stadion tersebut dengan hasil memuaskan.

Ferry Paulus menyatakan keputusan memilih Stadion Sultan Agung adalah keputusan yang sangat berat, tetapi harus dilakukan dan telah dipikirkan secara matang dengan mempetimbangkan berbagai aspek.

"Kami memilih stadion Sultan Agung Bantul sebagai kandang kami," kata Ferry Paulus.

"Dengan berbagai fasilitas pendukung dan semangat para pemain, kami tetap yakin dapat mengarungi extraordinary kompetisi dengan hasil positif," ucap pria yang akrab disapa FP tersebut.

FP yakin bermarkas di mana saja tidak mengurangi kualitas permainan tim asuhan Sergio Farias tersebut.

Kabar ini juga memastikan bahwa Persija Jakarta tak lagi menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, sebagai homebase-nya.

Besar kemungkinan faktor Covid-19 di Jakarta dan harga sewa yang cukup mahal membuat Persija Jakarta tak lagi menggunakan SUGBK di Liga 1 2020.

Belum lagi semua pertandingan Liga 1 2020 digelar tanpa penonton.

"Menggelar pertandingan di Jakarta dengan kondisi Covid-19 yang masih belum stabil menjadi beban yang sangat berat, apalagi extraordinary kompetisi terbilang sangat singkat hanya berdurasi kurang dari enam bulan, dengan menyisakan 32 match," ucap FP. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2020/07/19/14000098/bukan-jakarta-kota-ini-dipilih-persija-jadi-kandang-lanjutan-liga-1-2020

Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke