Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Mike Tyson, Muhammad Ali, dan Bruce Lee di Dalam Tubuh Ibrahimovic

Hal itu diungkapkan Ibrahimovic sendiri ketika ditanya soal rencana pensiun sebagai pesepak bola dan calon penerusnya.

Ibrahimovic menilai tidak ada satu pun pemain di dunia saat ini atau bahkan pada masa mendatang yang bisa menjadi penerusnya.

Sebab, Ibrahimovic merasa dirinya adalah penyerang dengan atribut fisik maupun olah bola paling komplet sepanjang sejarah.

"Saya tentu berharap ada pemain yang punya kemampuan seperti saya. Namun, saya ragu bisa melihat hal itu terjadi," kata Ibrahimovic dikutip dari situs Football Italia, Minggu (12/7/2020).

"Ibrahimovic adalah striker paling komplet dalam sejarah sepak bola. Saya masih belum bisa melihat Ibracadabra selanjutnya," ujar Ibrahimovic.

"Tidak ada satu pun pemain dengan tinggi 196 cm yang punya kekuatan seperti Mike Tyson, bisa lentur menari (kelincahan kaki) bagaikan Muhammad Ali, dan cepat layaknya Bruce Lee," kata Ibrahimovic mendeskripsikan dirinya.

"Tidak. Tidak akan ada pemain yang bisa menyerupai saya," ujar Ibrahimovic menambahkan.

Ibrahimovic yang kini sudah berusia 38 tahun masa depannya masih terkatung di AC Milan.

Pasalnya, kontrak Ibrahimovic yang akan habis akhir musim ini belum juga diperpanjang oleh AC Milan.

Masa depan Ibrahimovic semakin tidak menentu setelah hubungannya dengan CEO AC Milan, Ivan Gazidis, dikabarkan sedang kurang harmonis.

Ibrahimovic dan Ivan Gazidis dikabarkan sempat beradu argumen hebat di Milanello (kompleks latihan AC Milan) saat tim sedang bersiap turun di Coppa Italia bulan Juni lalu.

Dalam beberapa pemberitaan, Ibrahimovic disebut mengkritik Ivan Gazidis yang menurutnya tidak cakap mengurus AC Milan.

Menanggapi rumor itu, Ibrahimovic tidak mau berkomentar banyak.

Pemain asal Swedia itu hanya bisa memastikan dirinya ingin bertahan di AC Milan musim depan.

"Apa yang diberitakan di media hanya 10 persen dari yang terjadi di Milanello (soal adu argumen dengan Gazidis)," kata Ibrahimovic.

"Saya saat itu berbicara mewakili diri sendiri dan seluruh pemain AC Milan. Intinya, saya hanya meminta kejelasan tentang masa depan saya," ujar Ibrahimovic menambahkan.

Hingga saat ini, masih belum ada tanda-tanda Ibrahimovic akan mendapat perpanjangan kontrak dari AC Milan.

Di sisi lain, Ibrahimovic berkali-kali menyatakan belum mau pensiun meski pada Oktober 2019 usianya sudah 39 tahun.

Sebelumnya, Ibrahimovic sempat dirumorkan akan kembali ke Swedia untuk bergabung dengan Hammarby jika kontraknya tidak diperpanjang AC Milan.

Peluang rumor itu terjadi musim depan terbilang cukup besar karena Ibrahimovic memiliki saham kepemilikan di Hammarby.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/13/04000038/ada-mike-tyson-muhammad-ali-dan-bruce-lee-di-dalam-tubuh-ibrahimovic

Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke