Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Leganes, Setien Ingin Maksimalkan Pergantian Lima Pemain

Laga Barcelona vs Leganes tersebut akan berlangsung di Stadion Camp Nou, Rabu (17/6/2020) dini hari WIB.

Jelang pertandingan, Quique Setien selaku pelatih kepala Barcelona mengaku akan memaksimalkan pergantian lima pemain yang diterapkan La Liga.

Hal tersebut ia rencanakan guna menjaga kondisi para pemain yang dihadapkan jadwal padat.

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu juga ingin melindungi anak asuhnya dari cedera.

"Idenya adalah memaksimalkan pergantian pemain, akan ada banyak pergantian saat pertandingan berlangsung," kata Setien, dikutip dari Marca.

"Kami akan melihat bagaimana kelelahan memengaruhi para pemain, saya ingin mengakhiri laga dengan kondisi pemain yang tetap terjaga," imbuh dia.

"Kami harus menghindari cedera dan memastikan pemain siap untuk pertandingan selanjutnya," tutur pelatih berusia 61 tahun tersebut.

Di samping itu, laga kontra Leganes akan menjadi krusial bagi pasukan Blaugrana, julukan Barcelona.

Mereka membutuhkan tambahan tiga poin untuk menjauh dari kejaran Real Madrid yang menghuni peringkat kedua klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 59 poin.

Adapun Barcelona saat ini masih memuncaki klasemen dengan keunggulan dua poin atas Real Madrid.

Sementara itu, Leganes pun membutuhkan tambahan poin guna mendongkrak posisi di papan klasemen.

Klub berjuluk Los Pepineros itu sedang berjuang untuk terbebas dari zona merah atau degradasi.

Menjelang laga Barcelona vs Leganes, posisi tim tamu semakin terpuruk setelah pada pekan sebelumnya takluk dari Valladolid dengan skor 1-2.

https://bola.kompas.com/read/2020/06/16/07400038/barcelona-vs-leganes-setien-ingin-maksimalkan-pergantian-lima-pemain

Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke