Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bek Kiri Persib Ungkap Tradisi yang Hilang dalam Perayaan Lebaran Tahun Ini

BANDUNG, KOMPAS.com - Bek kiri Persib Bandung, Zalnando, merayakan hari raya Idul Fitri 1441 Hijriah dengan suasana berbeda.

Pemain Persib itu mengungkapkan, pada perayaan lebaran tahun ini, ada beberapa tradisi yang hilang.

Suasana lebaran pada tahun ini memang berbeda dari sebelumnya. Hal tersebut dikarenakan pandemi virus corona yang mewabah di Indonesia.

Akibatnya, sebagian umat muslim di Indonesia tidak bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga besarnya atau menjalani tradisi mudik.

Pemerintah pun sudah mengimbau kepada masyarakat untuk merayakan lebaran tahun ini di rumah.

Pemerintah menganjurkan masyarakat untuk tidak mudik dan berkunjung ke rumah keluarga.

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menekan tingkat penyebaran wabah virus corona di Indonesia.

Zalnando mengungkapkan, dia dan keluarga senantiasa mengikuti anjuran pemerintah.

Mereka pun memilih merayakan lebaran tahun ini di rumah, tanpa melakukan ativitas open house.

"Biasanya open house kayak tetangga atau saudara tuh datang ke rumah atau kami biasa pergi ke rumah saudara juga untuk silaturahmi. Hanya, karena situasinya lagi seperti ini, ya agak takut juga mau silaturahmi ke rumah saudara," ungkap Zalnando.

Mantan pemain Sriwijaya FC itu mengatakan, silaturahmi dengan keluarga dan kerabat dekat tetap terjalin meski hanya melalui sambungan telepon.

Zalnando berharap, wabah virus corona bisa segera berakhir agar masyarakat bisa kembali menjalani kehidupan normal.

Dengan demikian, mereka bisa kembali bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabat dekat secara langsung.

"Pastinya, kayak bersosialisasi, jadi ketemu itu kurang, ketemu langsung keluar dan ketemu itu kurang. Tapi, kalau ngobrol juga lewat telepon atau video call, beda sih rasanya," ungkap Zalnando.

"Pastinya, kami semua berharap, wabah virus corona ini bisa segera berakhir agar kehidupan bisa kembali normal," tutur bek Persib Bandung itu.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/26/21000018/bek-kiri-persib-ungkap-tradisi-yang-hilang-dalam-perayaan-lebaran-tahun-ini

Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke