Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bek Kiri Persib Berharap Liga 1 2020 Kembali Bergulir

BANDUNG, KOMPAS.com - Bek kiri Persib Bandung, Zalnando, berharap kompetisi Liga 1 2020 kembali bergulir. Mantan pemain Sriwijaya FC itu mengaku rindu menjalani aktivitas sepak bola seperti berlatih dan bertanding bersama tim Persib.

Wajar Zalnando merasa rindu untuk kembali menjalani aktivitas sepak bola bersama Supardi Nasir dkk. Pasalnya, selama lebih kurang dua bulan terakhir ini, dia hanya menjalani latihan mandiri diri rumah.

Sejak kompetisi ditangguhkan karena wabah virus corona, Persib terpaksa "merumahkan" semua pemainnya. Para pemain pun hanya diwajibkan menjalani latihan mandiri untuk menjaga kebugaran fisiknya.

Sejauh ini, belum diketahui apakah kompetisi musim ini akan kembali dilanjutkan atau tidak. Semua tergantung dengan situasi dalam negeri terkait penyebaran wabah virus corona.

Andai grafik penyebaran wabah virus corona melandai pada akhir Mei mendatang, kemungkinan kompetisi bisa kembali bergulir pada awal Juli. Hanya saja, bila grafik penyebaran semakin meningkat, kompetisi bisa dihentikan total.

Zalnando mengungkapkan, dirinya sangat berharap kompetisi bisa kembali bergulir, walau dimainkan dengan format tanpa penonton.

"Kalau saya pribadi ya pengennya (kompetisi) tetap jalan, walaupun tanpa penonton juga tidak masalah. Sudah kangen main bola lagi, kumpul, dan bertanding. Terutama latihan bareng tim, biar dapet lagi atmosfirnya," kata Zalnando.

Apabila kompetisi dilanjutkan maka para pemain akan mendapatkan lebih banyak pekerjaan rumah untuk mengembalikan kondisi fisik mereka ke level yang ideal.

Tak dimungkiri, penangguhan kompetisi pasti akan membuat kondisi fisik pemain mengendur.

Zalnando mengaku tidak masalah dengan hal itu. Dia yakin, kondisi fisiknya cukup prima untuk kembali menjalani latihan bersama tim di lapangan.

Selama masa libur, tim pelatih tetap memberikan program latihan untuk pemain.

Diakui Zalnando, program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih dirasakannya cukup efektif untuk menjaga performa fisiknya.

Artinya, kalaupun ada penurunan performa, levelnya tidak jauh dari level ideal.

"Kalau dari segi fisik Insya Allah tidak masalah. Walaupun ada perbedaan latihan bersama dan pribadi, tapi kalau bisa menjaganya, ya tidak akan turun jauh. Apalagi kita menjalankan instruksi dari pelatih," ungkap dia.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/21/23000008/bek-kiri-persib-berharap-liga-1-2020-kembali-bergulir

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke