Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menpora Italia Luncurkan BLT di Tengah Pandemi Virus Corona

KOMPAS.com - Perdana Menteri Italia, Vincenzo Spadafora, mengutarakan bahwa Pemerintah perlu bantuan dari semua stakeholder olahraga untuk melawan pandemi virus corona. Ia juga melancarkan program BLT (Bantuan Langsung Tunai) kepada mereka yang paling rentan di dunia olahraga Negeri Pizza.

Vincenzo Spadafora mengutarakan hal tersebut lewat laman Facebook-nya. 

"Sejak awal gawat darurat ini kami langsung bekerja untuk dunia olaharaga. Sebagai langkah darurat bagi para kolaborator olahraga, semua yang terlibat di olahraga tetapi tak terkena sorotan, kami hanya bisa menyediakan 50 juta euro sejauh ini," tulisnya, seperti dikutip dari Calciomercato.

"Namun, saya telah memulai langkah untuk menutupi dana buat bulan Maret dan April. Hal ini tidak mudah. Kami perlu 500 juta euro untuk dua bulan ini saja tetapi ada komitmen maksimum dan saya berencana untuk bekerja secepat mungkin," tuturnya.

"Kami bekerja siang dan malam hari. Anda tak bisa mengatakan saya bersantai, saya tak tidur sejak hari pertama pandemi dimulai karena kami menyadari dengan cepat bahwa ini adalah sesuatu yang lebih besar dari diri kami masing-masing."

Spadafora lalu mengkritik para federasi dan asosiasi olahraga setempat yang tak punya data mengenai para kolaborator olahraga yang terdampak oleh pandemi ini.

"Kami meminta data, berapa jumlah mereka yang terkena dampak ini dan berpotensi kehilangan pekerjaan. Tak ada federasi yang telah memberi angka-angkanya. Dunia ini tak banyak dilihat dan setelah gawat darurat ini berlalu, suatu reformasi perlu diberikan untuk memberi para pekerja olahraga perlindungan dan jaminan," tuturnya.

Ia mengutarakan bahwa kelancaran pemberian bonus adalah komitmen dari Kemenpora Italia.

Namun, ia mengutarakan agar federasi-federasi olahraga terkait juga berkomitmen agar mendukung asosiasi amatir dari berbagai disiplin olahraga di situasi luar biasa ini.

"Komitmen semua pihak dibutuhkan. Negara dan Pemerintah sendiri tak akan bisa menemukan sumber daya yang diperlukan dan kami perlu bantuan semua pihak di problema ini," tuturnya.

Komitmen yang dimaksud oleh Spadafora adalah skema bonus 600 euro (Rp 10,6 juta) untuk para kolaborator olahraga yang disediakan sebagai bagian dari dekrit "Cura Italia".

Kendati demikian, Gazzetta menekankan kalau dana tersebut memang sangat terbatas sekarang dan prioritas akan diberikan kepada mereka yang paling membutuhkan.

Pemberian bonus itu mulai berlaku pada Selasa (7/4/2020) pukul 14.00 waktu lokal.

Mereka yang merasa masuk ke katogori tersebut harus mendaftar melalui situs yang telah disiapkan pemerintah Italia di www.sportesalute.eu.

Segmentasi masyarakat yang berhak atas bantuan ini adalah mereka yang berhubungan dengan dunia olahraga sejak 23 Februari dan masih bekerja sejak 17 Maret di federasi-federasi, asosiasi disiplin olaharga, badan promosi, klub olahraga amatir, dan asosiasi olahraga amatir yang terdaftar di CONI (Komite Olimpiade Italia).

Bonus sebesar 600 euro tersebut tak dapat digabung dengan penerimaan lain pada Maret. Guru-guru yang bekerja di sekolah dasar juga dapat meminta skema ini.

Jika aplikasi mereka disetujui, seorang warga akan mendapatkan hak mereka dalam waktu 30 hari.

Dekrit ini menjelaskan bahwa prioritas untuk bantuan keuangan ini adalah mereka dengan pendapatan kurang dari 10.000 euro tahun lalu.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/08/18450058/menpora-italia-luncurkan-blt-di-tengah-pandemi-virus-corona

Terkini Lainnya

Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke