Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejarah Hari Ini: Conte, Pelatih Pertama yang Pecundangi Pep 2 Kali di Liga

KOMPAS.com - 5 April 2017, menjadi hari yang sangat menyenangkan bagi Antonio Conte.

Hari ini tiga tiga tahun yang lalu, juru taktik asal Italia membawa timnya saat itu, Chelsea, menang di kandang.

Menjamu tim kuat Manchester City di Stamford Bridge, The Blues, julukan Chelsea, menang tipis 2-1.

Eden Hazard membawa Chelsea unggul ketika tendangannya berbelok arah karena membentur kapten Man City, Vincent Kompany. Si kulit bundar tak mampu dijangkau kiper Willy Caballero.

Pada menit ke-26, Man City menyamakan kedudukan lewat Sergio "Kun" Aguero. Gol ini berawal dari kesalahan kiper Chelsea saat itu, Thibaut Courtois, yang mengantarkan bola justru ke kaki David Silva.

Silva pun melepaskan umpan kepada Aguero. Striker Argentina itu kemudian menceploskan bola lewat tendangannya. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, hanya ada satu gol tercipta. Itu pun melalui titik penalti setelah Pedro dijatuhkan Fernandinho di kotak terlarang Man City.

Hazard yang menjadi algojo sukses memperdaya Caballero kedua kalinya. Skor 2-1 untuk kemenangan Chelsea bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Mengutip dari BBC, kemenangan ini mempertahankan keunggulan tujuh poin Chelsea atas Tottenham Hotspur di puncak klasemen.

Di sisi lain, kemenangan ini mencatatkan rekor pribadi bagi Antonio Conte.

Conte menjadi pelatih pertama yang sukses mempecundangi tim asuhan Pep Guardiola dua kali dalam satu musim liga.

Sebelum kemenangan tersebut, Chelsea terlebih menang 3-1 di kandang Manchester City, Stadion Etihad, 3 Desember 2016.

Tiga gol The Blues kala itu dicetak Diego Costa, Willian, dan Eden Hazard. Satu gol balasan tuan rumah tercipta lewat bunuh diri Gary Cahill.

Pada akhir musim, senyum Antonio Conte semakin lebar. Sebab, Chelsea berhasil menjadi juara Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Musim pertama Conte di Chelsea berbuah manis setelah ia tak lagi menjabat pelatih timnas Italia.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/05/16100048/sejarah-hari-ini-conte-pelatih-pertama-yang-pecundangi-pep-2-kali-di-liga

Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke