Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Van de Beek Buka Suara Terkait Rumor Gabung ke Real Madrid

Pemain berusia 22 tahun itu menjelaskan bahwa dirinya belum membuat keputusan apa pun terkait masa depannya.

Van de Beek menyampaikan hal tersebut saat wawancara dengan majalah Helden.

Donny van de Beek merupakan salah satu bintang Ajax Amsterdam yang menjadi salah satu target Real Madrid sejak musim panas lalu.

Bahkan, Van de Beek sempat dikabarkan telah menerima kesepakatan dengan Los Blancos, julukan Real Madrid.

Namun, Van de Beek membantah dirinya telah mencapai kesepakatan dengan Real Madrid.

Pemain kelahiran 1997 itu menjelaskan bahwa masa depannya masih belum diputuskan.

"Bermain di bawah sinar matahari selalu menyenangkan, tetapi tidak, saya belum mulai mengambil kelas bahasa Spanyol," kata Van de Beek dikutip dari Marca.

"Saya masih belum mengatakan 'ya' kepada siapa pun," ucapnya.

"Saya tahu apa yang saya miliki di sini, saya dicintai oleh Ajax dan saya suka Ajax," tutur Van de Beek.

Pada musim ini, Donny Van de Beek sudah mencatatkan 37 penampilan bersama de Godenzonen, julukan Ajax Amsterdam.

Dalam 37 penampilan, Van de Beek telah mencetak 10 gol dan 11 assist.

Namun, aksi dari Van de Beek bersama Ajax Amsterdam harus terhenti karena kompetisi Eredivisie, kasta tertinggi Liga Belanda, ditangguhkan sementara akibat pandemi virus corona atau Covid-19.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/05/11400088/van-de-beek-buka-suara-terkait-rumor-gabung-ke-real-madrid

Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke