Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Gelandang Arema Belum Pulang ke Bandung Selama Liburan

Akan tetapi, ada beberapa pemain yang masih tetap bertahan di Malang. Salah satunya adalah gelandang Hanif Sjahbandi.

Dia memutuskan untuk sementara tidak pulang ke rumah orangtuanya di Bandung selama kegiatan tim diliburkan.

Awalnya, Hanif Sjahbandi memiliki rencana untuk pulang, tetapi urung karena mempertimbangkan kondisi saat ini yang masih belum aman.

"Memang sudah ada rencana untuk pulang, tetapi melihat kabar berita dan saran dari dokter tim untuk tetap di rumah dan tidak bepergian, jadi saya memilih untuk tetap tinggal di sini," katanya kepada Kompas.com.

Sejak tahun 2016, Hanif Sjahbandi sudah terbiasa merantau jauh dari keluarganya.

Meskipun saat ini sementara tetap di Malang, Hanif mengaku tidak masalah karena keputusan itu juga saran dari ibunya.  

"Ya situasi jauh dari keluarga itu sudah setiap hari saya alami, jadi sudah terbiasa. Toh ada video call juga, jadi masih bisa berkomunikasi. Yang pasti orangtua hanya berpesan untuk menurut apa kata dokter," tutur pemain kelahiran Bandung 7 April 1997 itu.

Kini Hanif Sjahbandi mengakui kesibukannya banyak diisi dengan berolahraga untuk menjaga kondisi selama libur kompetisi Liga 1 2020.

Sementara untuk mengisi waktu kosong, Hanif biasa menghibur diri dengan menonton film.

"Sebenarnya kegiatannya tidak jauh beda, hanya saat kita tidak ada latihan dengan tim dan meminimalisasi keluar rumah atau bertemu orang, kegiatan olahraga tetap berjalan kok," ucapnya.

"Setiap pagi joging, sorenya olahraga lagi," kata Hanif.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/30/15200038/alasan-gelandang-arema-belum-pulang-ke-bandung-selama-liburan

Terkini Lainnya

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke