Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dokter Persib Bandung Ungkap Alasan Tak Buka Nama Pemain yang Positif Covid-19

KOMPAS.com - Pada Jumat (27/3/2020) sore WIB, Persib Bandung mengonfirmasi salah satu pemain mereka positif terjangkit virus corona.

Hal tersebut diungkapkan Persib Bandung pada laman dan instagram resmi klub.

"Persib dengan ini mengumumkan bahwa salah satu pemainnya telah dikonfirmasi positif Covid-19. Pemain tersebut sekarang dalam kondisi tanpa gejala dan sedang menjalani isolasi mandiri yang dipantau tim dokter PERSIB sesuai dengan protokol pemerintah," tulis pernyataan resmi tersebut.

Persib Bandung juga mengatakan kalau mereka bakal mendukung sang pemain dengan menyediakan makanan dan kebutuhan sehari-hari bagi sang pemain.

Pangeran Biru pun mengungkapkan kalau mereka telah melakukan pembersihan menyeluruh ke seluruh aspek keseharian klub termasuk ke kantor, toko resmi, dan asrama pemain.

Akan tetapi, Persib tidak mengeluarkan nama pemain yang terjangkit virus corona dalam pernyataan tersebut.

Dokter Tim Persib Bandung, Rafi Ghani, pun tak dapat mengutarakan nama pemain bersangkutan saat dihubungi wartawan pada Jumat malam.

Menurutnya, hal tersebut sesuai dengan protokol medis.

"Saya tidak bisa menyebutkan namanya karena ini (rahasia). Memang ada keterbatasan saya untuk menjaga namanya karena ada kerahasiaan pasien dan dokter," katanya seperti dikutip dari Tribun Jabar pada hari Jumat.

"Namun, untuk konfirmasi ada seorang pemain Persib yang pada saat pemeriksaan PCR 26 Maret hasilnya positif," tambahnya.

Baru pada Jumat malam, penyerang asing klub, Wander Luiz, mengonfirmasi lewat Instagram bahwa ia positif Covid-19.

Misalnya, ketika Juventus mengumumkan bahwa pemain mereka, Daniele Rugani, terjangkit Covid-19.

"Pesepak bola Daniele Rugani telah dites positif untuk virus corona Covid-19 dan sekarang tengah asimptomatis. Juventus Football Club kini mengaktifkan prosedur isolasi yang dibutuhkan oeh hukum, termasuk mereka yang mempunyai kontak dengannya," tulis pernyataan singkat Juventus.

Hal serupa juga terjadi saat Arsenal langsung mengungkapkan bahwa manajer Mikel Arteta positif saat dites virus corona.

Tetangga sekota Arsenal, Chelsea, juga langsung menulis dalam pernyataan resmi mereka ketika Callum Hudson-Odoi positif.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/28/05582418/dokter-persib-bandung-ungkap-alasan-tak-buka-nama-pemain-yang-positif-covid-19

Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke