Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jika Dybala ke Man United, Lukaku Batal Gabung ke Inter Milan

KOMPAS.com - Proses transfer Romelu Lukaku dari Manchester United ke Inter Milan awal musim ini ternyata melibatkan bintang Juventus, Paulo Dybala.

Hal itu diungkapkan agen Lukaku, Federico Pastorello. Menurut Pastorello, kegagalan transfer Dybala ke Man United membuka jalan Lukaku untuk bergabung ke Inter Milan.

"Jika Lukaku mengenakan seragam Inter Milan saat ini, itu adalah karena kegagalan Dybala bergabung ke Man United," kata Pastorello dikutip dari situs Sky Sports Italia.

Dikutip dari situs The Atlethic, Man United musim lalu memang menginginkan Dybala. Untuk memuluskan rencana itu, Man United berencana menukar Lukaku dengan Dybala.

Saat itu, Lukaku disebut langsung sepakat secara personal dengan Juventus karena keinginan meninggalkan Man United sudah memuncak.

Namun, pada akhirnya transfer itu gagal karena Man United tidak mau memenuhi permintaan gaji Dybala yang sangat tinggi.

Wakil CEO Man United, Ed Woodward, dikabarkan trauma melakukan transfer "tukar guling" seperti saat menukar Henrikh Mkhitaryan dengan Alexis Sanchez pada 2018.

Man United dinilai rugi besar karena gaji Alexis Sanchez tidak sebanding dengan kontribusi di lapangan.

Meski kliennya gagal gabung Juventus, Pastorello memastikan Lukaku bahagia di Inter Milan karena dukungan fans.

Selain itu, Pastorello menilai Antonio Conte punya peran besar dalam meyakinkan Lukaku bergabung ke Inter Milan.

"Lukaku ingin berada di klub di mana ia merasa dicintai. Lukaku menilai fans Inter Milan sangat hangat dibanding Juventus. Itu membuat perbedaan," ujar Pastorello.

"Di sisi lain, Conte sangat berusaha keras mendatangkan Lukaku dengan menekan Inter Milan. Perjodohan Lukaku dan Inter Milan membuka lingkaran kemenangan seperti ambisi Conte," kata Pastorello.

Bersama Inter Milan, Lukaku berhasil mengembalikan ketajamannya. Lukaku terlihat sudah padu berduet dengan Lautaro Martinez dalam skema 3-5-2 khas Antonio Conte.

Musim ini Lukaku sudah mencetak 23 gol dan lima assist dari 35 penampilan di semua kompetisi.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/23/12000008/jika-dybala-ke-man-united-lukaku-batal-gabung-ke-inter-milan

Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke