Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Urusi Timnas Indonesia hingga Pemilihan Sepatu Pemain

KOMPAS.com - Juru taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dikenal sebagai pelatih yang memperhatikan hal-hal yang mendetail.

Sebab, menurutnya, hal-hal mendetail yang dianggap kecil itu dapat membuat perbedaan besar.

Salah satu hal sangat diperhatikan oleh Shin Tae-yong adalah pemilihan sepatu.

Mantan pembesut timnas U23 Korea Selatan itu mengingatkan agar pemain memilih sepatu bola yang sesuai dengan posisi bermain.

"Penting juga terkait pemilihan sepatu bola yang tepat sesuai posisi pemain. Ini hal kecil, tetapi membuat perbedaan sangat besar," kata Shin Tae-yong.

Mengapa pemilihan sepatu diperhatikan? Karena, menurut Shin Tae-yong, kekuatan pul besi sepatu bola berbeda.

Setiap jenis sepatu sudah didesain khusus untuk menyesuaikan kebutuhan pemain di setiap posisi.

Selain itu, ada dua hal lagi yang menjadi perhatian Shin Tae-yong.

Dua hal ini dianggap sangat krusial karena bisa memengaruhi prestasi timnas Indonesia ke depannya.

Menurut Shin Tae-yong, dua hal yang menjadi kunci perbaikan prestasi sepak bola Indonesia adalah penguatan fisik dan mental pemain.

"Kalau dua hal itu dibenahi dengan benar, pasti sepak bola Indonesia akan berkembang sangat baik," tutur Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI, Rabu (4/3/2020).

Shin Tae-yong menjelaskan, selama menjalani TC, para pemain timnas senior dan timnas U19 menjalani cek berat badan dan kandungan lemak setiap hari.

Hal tersebut bertujuan untuk memantau kondisi fisik para pemain.

"Kami periksa secara akurat fisik pemain setiap makan pagi. Para pemain kita harus lebih banyak meningkatkan latihan fisik lagi," papar pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Shin Tae-yong juga meminta kepada para pemain agar memperbaiki pola makan, istirahat yang cukup, dan pemenuhan gizi.

Semua itu harus dilakukan untuk mendukung perbaikan kondisi fisik dan stamina mereka.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/05/12200058/shin-tae-yong-urusi-timnas-indonesia-hingga-pemilihan-sepatu-pemain

Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke