Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Hal Menarik dari Babak 32 Besar Liga Europa, Ajax dan Arsenal Keok

KOMPAS.com - Lima belas pertandingan leg kedua babak 32 besar Liga Europa sudah digelar, Kamis (27/2/2020) atau Jumat dini hari WIB.

Sudah ada 15 tim yang memastikan tempat di babak 16 besar.

Kompas.com merangkum lima hal menarik yang terjadi pada 15 laga leg kedua Liga Europa.

Berikut 5 hal menarik tersebut:

1. Arsenal Kalah Dramatis di Kandang Sendiri

Arsenal menjamu Olympiacos berbekal keunggulan agregat 1-0 setelah menang di kandang lawan pada leg pertama.

Namun, saat bertanding di depan pendukung sendiri, Arsenal justru keok dengan skor 1-2.

Duel Arsenal vs Olympiacos di Stadion Emirates, London, harus melalui babak perpanjangan waktu.

Babak extra time harus digelar setelah Olympiacos unggul 1-0 lewat gol Pape Abou Cisse pada menit ke-53.

Pada perpanjangan waktu, Arsenal sempat menyamakan kedudukan lewat kaki Pierre-Emerick Aubameyang (113').

Namun, tim tamu menghadirkan pukulan telak dengan membalas tuntas lewat gol Youssef El-Arabi pada menit ke-120.

2. Ajax Amsterdam Tersingkir

Ajax Amsterdam tampil mengejutkan pada Liga Champions musim lalu.

Mereka berhasil menyingkirkan tim-tim besar, yakni Real Madrid dan Juventus, sebelum dikalahkan Tottenham Hotspur di semifinal.

Kejutan Ajax tak berlanjut pada musim ini.

Meski hanya berlaga di ajang Liga Europa, Ajax sudah tersingkir di babak 32 besar.

Ajax kalah dengan skor agregat 2-3 dari wakil Spanyol, Getafe.

3. Tiga Wakil Portugal Tersingkir Sekaligus

Portugal memiliki tiga wakil pada babak 32 besar.

Ketiganya adalah FC Porto, Sporting CP, dan Benfica.

Ketiganya harus tersingkir sekaligus setelah kalah dari lawan-lawannya.

Porto dikalahkan Bayer Leverkusen (Jerman), Sporting oleh Istanbul Basaksehir (Turki), dan Benfica kalah bersaing dengan wakil Ukraina, Shakhtar Donetsk.

4. Rekor Man United

Manchester United menang 5-0 atas Club Brugge pada leg kedua babak 32 besar.

Kemenangan ini memperpanjang rekor klub tersebut di ajang Liga Europa.

Dikutip dari Opta, kemenangan atas Brugge membuat Man United belum pernah kalah dalam 13 pertandingan terakhir di Liga Europa (11 menang, 2 imbang).

Kekalahan Man United di Liga Europa terakhir kali terjadi saat takluk dari Athletic Bilbao pada Maret 2012.

5. Satu Laga Tunda Akibat Badai

Laga RB Salzburg vs Eintracht Frankfurt menjadi satu-satunya pertandingan leg kedua babak 32 besar yang ditunda karena badai.

Pertandingan tunda dijadwalkan baru akan dihelat pada Jumat (28/2/2020) atau Sabtu dini hari WIB, alias setelah undian 16 besar.

Laga tunda akan tetap dihelat di Red Bull Arena, Salzburg, Austria.

Pada leg pertama di Frankfurt, 20 Februari lalu, wakil Jerman menang 4-1.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/28/07191068/5-hal-menarik-dari-babak-32-besar-liga-europa-ajax-dan-arsenal-keok

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke