Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Pantau Garuda Select untuk Skuad Timnas U19 Indonesia

Garuda Select saat ini tengah berada di Inggris sebagai rangkaian acara tur pemusatan latihan hingga bulan April 2021.

Rencananya, PSSI dan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bakal datang berkunjung untuk mengamati kemajuan para pemain Garuda Select.

Shin Tae-yong sempat mengatakan bahwa ia akan datang ke Inggris seusai gelaran pemusatan latihan timnas Indonesia berakhir.

Rupanya, dalam agenda menyambangi Garuda Select, Shin Tae-yong juga berencana melihat pemain yang siap dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U19 Indonesia.

Pemusatan latihan bagi timnas U19 Indonesia bakal diagendakan sebagai persiapan mengikuti ajang Piala Dunia U20 yang bakal digelar tahun depan.

Oleh sebab itu, Shin Tae-yong tengah fokus mencari pemain berkualitas untuk membangun timnas U20 Indonesia yang akan berlaga pada Piala Dunia U20 2021 di Tanah Air.

PSSI juga turut ikut dalam kunjungan Garuda Select bersama Shin Tae-yong.

Melalui Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, belum dijelaskan kapan waktu keberangkatan PSSI dan Shin Tae-yong menuju Inggris.

"Kami ingin secepatnya ke Garuda Select untuk melihat komposisi yang bisa bermain di timnas U-20, tetapi ini terbentur ada kick off Liga 1 dulu," kata Mochamad Iriawan.

Semenjak menjadi Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memiliki agenda padat.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu mengunjungi beberapa stadion untuk Piala Dunia U20 2021.

Sementara itu, Shin juga sedang fokus untuk mencari pemain berkualitas jelang laga timnas Indonesia di babak penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Namun, PSSI dan Shin sudah memiliki cara yang dirasa tepat untuk mencari pemain-pemain berkualitas, khususnya pemain U20.

"Nanti akan dibagi oleh Shin Tae-yong dan semua pelatih akan turun ke liga-liga untuk melihat pemain berusia kategori U20 yang bisa diambil oleh kami," tutur Iwan Bule. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2020/02/26/17200008/shin-tae-yong-pantau-garuda-select-untuk-skuad-timnas-u19-indonesia

Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke