Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Champions, Rekor Kandang Terburuk Chelsea dalam 34 Tahun Terakhir

KOMPAS.com - Chelsea menelan kekalahan kala menjamu Bayern Muenchen pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Selasa (25/2/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, di Stadion Stamford Bridge, The Blues takluk 0-3.

Brace Serge Gnabry (51', 54') dan satu gol Robert Lewandowski (76') tak terbalas satu kalipun.

Ini menjadi modal buruk bagi Chelsea dalam menghadapi leg kedua di markas Bayern, di Stadion Allianz Arena.

Sebaliknya, bagi Bayern, pasukan Hansi Flick itu hanya membutuhkan hasil imbang atau kalah dengan maksimal dua margin gol untuk lolos ke perempat final Liga Champions musim ini.

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, tetap optimistis menatap leg kedua yang akan dihelat pada 19 Maret mendatang.

"Kami harus bermain dengan penuh bangga. Kami tidak bisa berpikir tentang mencetak gol banyak. Kami harus menunjukkan taring," kata Lampard seusai laga Chelsea vs Bayern Muenchen.

"Kami bisa melihat gambaran tim lawan dengan kualitas mereka. Kami berjuang untuk empat besar dan kami harus pergi ke Muenchen dan menunjukkan kebanggaan kami," ujar dia.

"Saya akan terus bekerja," ucap Lampard menegaskan.

Dilansir dari Goal, kekalahan dari FC Bayern merupakan yang kedelapan bagi Chelsea di kandang dalam semua ajang pada musim ini.

Torehan ini sudah mencapai angka kekalahan tertinggi yang dicatat The Blues sejak musim 1985-1986.

Artinya, rekor kandang Chelsea pada musim ini bisa lebih buruk lagi ketimbang 34 tahun silam.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/26/09000088/liga-champions-rekor-kandang-terburuk-chelsea-dalam-34-tahun-terakhir

Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke